Konser BTS Permission To Dance On Stage Pekan Pertama di Las Vegas Sukses, Persembahan Spektakuler Bagi ARMY

- 11 April 2022, 21:09 WIB
Konser BTS Permission to Dance on Stage di Seoul
Konser BTS Permission to Dance on Stage di Seoul /Twitter/@bts_bighit

SRAGEN UPDATE – Konser BTS Permission to Dance yang berlangsung spektakuler di Kota Las Vegas yang terkenal dengan hiburan malamnya, diserbu oleh para ARMY.

Para bintang Boyband Korea tersebut tampil penuh dan memukau selama konser yang diadakan di Allegiant Stadium di Las Vegas mulai 8 April 2022 tersebut.

Permission To Dance On Stage menjadi pesta musik yang megah bagi para ARMY yang hadir untuk bernyanyi bersama idola mereka, BTS, selama dua malam berturut-turut.

Las Vegas menjadi tempat konser yang berbeda. seperti lagu yang dibawakan dengan megah oleh Jungkook dan kawan-kawan, Dynamite.

Baca Juga: Suga Bocorkan Kepribadian Asli Para Anggota BTS Lewat Warna Pelangi, Mengapa V Diberi Merah?

BTS menghibur ARMY dengan tampilan yang belum pernah dilihat sebelumnya yang spektakuler dan memikat melalui instrumen panggung serta koreo yang penuh energi.

Bagi para fans yang belum pernah melihat BTS secara langsung, konser Permission To Dance Las Vegas merupakan pengalaman tak terlupakan yang spektakuler.

RM menyebut jika malam tersebut adalah malam yang istimewa bagi dirinya saat konser yang dihadiri puluhan ribu fans tersebut.

“Tentu saja, kami memiliki konser BTS dengan 50.000 ARMY … Saya melakukan perjalanan Amerika pertama saya ketika saya berusia 15 tahun. Itu tahun 2009 dan pemberhentian terakhir adalah Las Vegas.”

Baca Juga: 13 Hal Paling Ikonik Selama Konser BTS ‘Permission to Dance’ On Stage Las Vegas yang Dilakukan Oleh ARMY

“Tapi yang menarik perhatian saya adalah neon, lampu dan wajah orang-orang, mereka semua tampak bahagia. Jadi saya seperti, ketika saya dewasa, dan jika saya mendapatkan uang, saya pasti akan kembali dan menikmati Las Vegas.”

Acara di Las Vegas tersebut menjadi pengalaman besar dan baru bagi yang menghadirinya, dan tentu saja memberikan kenangan tersendiri.

Acara yang dimulai tepat pada pukul 19:30 waktu setempat, munculnya video untuk hits “Dynamite” dan “Butter” diputar penyemangat acara, berubah menjadi ungu dalam paduan suara penonton.

Acara berlangsung meriah setelah Bangtan Boys hadir melalui VCR dan mulai menyemarakkan panggung dengan tarian mereka.

Baca Juga: BTS Grammy Awards 2022: Bawakan Butter, V Tertangkap Merokok, Tangan Jin Terluka, dan Fakta Lainnya

Act One yang berenergi tinggi dengan lagu-lagu seperti "On," "Fire," "Dope" dan "DNA," menjadi terlihat sangat meriah jika disandingkan dengan atribut para fans.

Tampilnya lagu berjudul Black Swan yang pedih dan cantik, membuat panggung dipenuhi oleh para penari yang juga berpakaian hitam dan memakai aksesoris berbulu.

Pembawaan lagu Fake Love yang menakjubkan, dengan koreografi serta set panggung yang luar biasa menutup set ini.

Berbagai lagu hits seperti Dynamite dan VCR sebagai pengantar acara, menjadi sangat indah untuk disaksikan, hingga akhirnya Permission To Dance menutup malam itu dengan meriah.***

Editor: Gorby Zumroni

Sumber: billboard.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah