RM BTS Bagikan Kisah Nyata Industri Kpop dan Dampak untuk Dirinya: Tidak Ada Waktu Tersisa untuk Tumbuh

- 15 Juni 2022, 07:09 WIB
RM BTS ungkap kisah nyata industri Kpop dan dampak untuk dirinya
RM BTS ungkap kisah nyata industri Kpop dan dampak untuk dirinya /

Baca Juga: BTS Ungkap Kehidupan 7 Pria yang Tinggal Bersama, Bertengkar, Gaya Hidup yang Berbeda, Tinggal Sendiri

RM juga menyinggung isu-isu di dalam industri Kpop.

Dia menjelaskan bahwa dirinya selalu melihat BTS sebagai grup yang berbeda dibandingkan dengan grup lain yang telah debut di industri tersebut.

Fakta bahwa grup kehilangan arah tentang siapa mereka sebenarnya dan melupakan pesan yang ingin mereka sampaikan kepada penggemar, berasal dari masalah dengan industri, begitu menurutnya.

“Tapi masalah dengan Kpop dan seluruh system idola adalah bahwa mereka tidak memberi Anda waktu untuk dewasa. Anda harus terus memproduksi music dan terus melakukan sesuatu,” jelas RM.

RM kemudian dengan jujur menjelaskan betapa mentalitas ini memengaruhinya sebagai idola dan perannya sebagai leader BTS.

Baca Juga: BTS Umumkan Hiatus Dari Aktivitas Grup, Mereka Kehilangan Arah, Kekhawatiran, dan Penemuan Jati Diri Kembali

Meski selalu terlihat seolah-olah dia adalah orang terkuat di dunia, RM jujur bahwa kehidupan idola telah menyebabkan masalah baginya.

“Setelah saya bangun di pagi hari dan merias wajah, tidak ada waktu tersisa untuk tumbuh. Dan ini bukan hanya tentang musik dan pekerjaan. Saya telah berubah sebagai manusia selama sepuluh tahun terakhir,” ungkapnya.

Menurut RM, sekarang sudah waktunya untuk membuat dia tumbuh sebagai pribadi dan seorang seniman.

Halaman:

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: Koreaboo BANGTANTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah