Begini Sikap Jin BTS Pada Profesornya Saat Masih Kuliah, Tunjukkan Sifat Aslinya: Halo, Profesor, Ini Jin BTS

- 4 Juli 2022, 07:14 WIB
Begini sikap Jin BTS kepada profesornya saat masih kuliah, menuai sorotan atas sikapnya
Begini sikap Jin BTS kepada profesornya saat masih kuliah, menuai sorotan atas sikapnya /

SRAGEN UPDATE – Sikap Jin BTS kepada profesornya saat masih kuliah menuai sorotan, sebuah postingan di komunitas online menunjukkan perilaku Jin saat masih kuliah.

Jin BTS mengawali debutnya sebagai idol saat masih menjadi mahasiswa di Universitas Konkuk, sebuah cerita tentang kepribadian Jin diposting oleh anak dari profesor Jin di Universitas.

Dia mengungkap bahwa Jin BTS adalah siswa yang sangat sopan dan santun, mengajukan banyak pertanyaan tentang mata pelajaran atau tes dan selalu mengirim pesan, terkuak isi pesannya.

Baca Juga: Alasan Kenapa V ‘Kim Taehyung’ BTS Dipilih Oleh Media Amerika Sebagai Idola Paling Sukses dan Populer

Jin BTS selalu mengirim pesan kepada professor lebih dulu, untuk menanyakan waktu yang tepat untuk menelepon sebelum dia benar-benar melakukan panggilan.

“Halo, Profesor, ini Jin BTS. Chuseok sebentar lagi, dan saya berharap Anda mendapatkan liburan yang menyenangkan. Sampai jumpa secepatnya di kelas.”

“Halo, Profesor, ini Jin BTS. Tolong beritahu saya kapan waktu yang tepat untuk menelepon Anda, dan baru saya akan menelepon Anda.”

Jin BTS sebagai idola pasti mengalami kesulitan untuk memenuhi presensi di kelas, dia kerap tidak masuk.

Berkenaan dengan proyek kelompok, Jin meminta agar dia mendapatkan keringanan untuk melakukan proyek alternative sehingga tidak menjadi beban untuk anggota lain karena padatnya jadwal.

Halaman:

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x