MV Girls Generation Dituding Plagiat, Sang Sutradara Angkat Bicara

- 15 Agustus 2022, 16:19 WIB
MV Girls Generation Dituding Plagiat, Sang Sutradara Angkat Bicara
MV Girls Generation Dituding Plagiat, Sang Sutradara Angkat Bicara /Kbizoom

SRAGEN UPDATE - Salah satu girl group populer Korea Selatan, Girls 'Generation, baru saja kembali mewarnai blantika musik K-Pop.

Tepatnya pada tanggal 5 Agustus pukul 18.00 waktu Korea Selatan, Girls 'Generation merilis album baru mereka bertajuk "FOREVER 1" bersamaan dengan perilisan video musik mereka.

Namun, comeback Girls 'Generation tersebut diwarnai oleh beberapa huru-hara.

Salah satunya, yaitu terkait tudingan bahwa Girls 'Generation melakukan plagiarisme video musik atau MV (music video).

Baca Juga: Comeback Pertama Setelah 5 Tahun Vakum, Girls Generation Rajai Tangga Musik

MV "FOREVER 1" milik Girls 'Generation dituduh menjiplak logo ulang tahun ke-15 Tokyo DisneySea.

Sehubungan dengan hal itu, Shin Hee Won yang menjadi sutradara MV “FOREVER 1” Girls 'Generation menulis permintaan maafnya.

“Pertama-tama, saya minta maaf karena menyebabkan ketidaknyamanan kepada anggota Girls' Generation dan SM Entertainment karena kontroversi yang melibatkan desain set dalam video musik Girls' Generation "FOREVER 1”," tulis Shin Hee Won dalam pernyataan resmi.

Shin Hee Won mengaku malu dan menyesal telah menggunakan desain tersebut tanpa izin.

Baca Juga: Catat! Seohyun Girls Generation Lakukan Workout Sederhana Ini Agar Tetap Kurus

“Saya malu dan menyesal telah meminjam desain tanpa izin pada saat saya diminta untuk membuat video musik ini dan terlibat dalam perencanaan, penyutradaraan, dan bahkan [memilih] alat peraga kecil,” imbuhnya.

Dirinya lantas menceritakan bagaimana awal mula kekhilafan itu terjadi.

“Saya mencari desain logo terkait angka untuk rangkaian parade yang merayakan ulang tahun ke-15 mereka dan menemukan beberapa referensi,” ungkap Shin Hee Won.

Usai menemukan beberapa referensi, dirinya langsung menggunakan ide desain tersebut tanpa mengonfirmasi dan mencari tahu dari mana desain itu berasal.

Baca Juga: Rumor Drama Baru yang Akan Dibintangi Ji Chang Wook dan Sooyoung Girls’ Generation

“Setelah menemukan gambar yang cocok, saya menggunakannya sebagai desain set tanpa mengonfirmasi sumbernya,” jelas Shin Hee Won.

Shin Hee Won pun lantas mengonfirmasi bahwa desain set MV girl group yang digawangi oleh Taeyeon, Sunny, Tiffany, Hyoyeon, Yuri, Sooyoung, Yoona, dan Seohyun itu memang mengambil ide desain untuk ulang tahun ke-15 Disney di Jepang.

Untuk itu, dirinya meminta maaf.

“Hari ini, saya memverifikasi bahwa desainnya adalah logo untuk ulang tahun ke-15 Disney di Jepang, dan saya dengan tulus meminta maaf karena mendesain set tanpa penyelidikan atau konfirmasi menyeluruh,” lanjut Shin Hae Won.

Baca Juga: Memiliki Member Dengan Usia yang Tidak Lagi Muda, Apakah Girls’ Generation Akan Comeback?

Selanjutnya, Shin Hae Won berjanji untuk lebih teliti lagi dalam bekerja.

“Saya akan memastikan untuk meneliti dan memeriksa secara menyeluruh sebelum produksi untuk mencegah hal seperti ini terjadi lagi,” tulis Shin Hae Won penuh sesal.

Tidak lupa, Shin Hae Won pun menyampaikan permohonan maaf kepada anggota Girls' Generation, SM Entertainment, dan penggemar girl group tersebut yang biasa disebut SONE.

“Terakhir, saya dengan tulus meminta maaf karena menyebabkan masalah bagi anggota Girls' Generation, SM Entertainment, dan penggemar yang menikmati menonton video musik karena kesalahan saya,” tandasnya dikutip oleh SragenUpdate.com dari Soompi pada 15 Agustus 2022.

Baca Juga: Bagikan Tips Diet Realistis, Beginilah Cara Taeyeon Girls’ Generation Pertahankan Tubuh Kecilnya.***

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah