Self Healing Terbaik bagi Para Introvert Jatuh Kepada 3 Hal Ini, Valid Ga Menurut Kamu?

6 Agustus 2022, 20:26 WIB
Self Healing Terbaik bagi Para Introvert Jatuh Kepada 3 Hal Ini, Valid Ga Menurut Kamu? /Pexels/Tatiana Syrikova/

SRAGEN UPDATE – Dilansir dari laman Instagram @introvert_by, terdapat self healing terbaik bagi para introvert yang jatuh kepada 3 hal ini, valid ga menurut kamu?

Self healing merupakan sebuah proses pemulihan atau penyembuhan luka dalam diri yang dapat dilakukan melalui daftar 3 kegiatan self healing terbaik bagi para introvert berikut.

Sebagai introvert, pemilihan aktivitas disesuaikan dengan keadaan yang dirasakan sesungguhnya hingga akhirnya menghasilkan 3 kegiatan self healing terbaik bagi para introvert di bawah ini.

Baca Juga: 5 Ciri-ciri Lelaki yang Setia dan Penyayang, Apa Sajakah Itu?

  1.     Rebahan

Bersantai di dalam kamar masih menjadi rutinitas penyembuhan yang membahagiakan bagi introvert.

Sebab, rebahan dominan cenderung bukan sekadar rebahan bagi mereka.

Ketika rebahan, mereka dapat leluasa berpikir dan merencanakan sesuatu.

Atau jika memang dibutuhkan, para introvert akan melanjutkan tidur nyenyak untuk melepas penat baik lelah fisik ataupun mental.

  1.     Jalan-jalan

Perlu diketahui, jalan-jalan bisa dengan teman atau sendirian.

Namun, hal yang wajib digarisbawahi apabila pergi bersama teman adalah dipastikan harus satu frekuensi.

Baca Juga: Indonesia Raih Juara Umum dengan 419 Medali di Ajang ASEAN Para Games 2022

Introvert tidak ingin langkah pemulihan dari beban-benar berat mereka malah semakin berat karena sesuatu tak terduga misalnya apes salah memilih teman jalan.

Untuk itu, paling aman ialah jalan-jalan sendirian baik tanpa peta atau sesuai rencana.

Jalan-jalan tanpa arah yang sebelumnya belum disusun rinciannya pun tidak jarang dipilih.

Begitupun metode kedua yakni mempersiapkan terlebih dahulu tempat sasaran jelas misalnya lokasi alam penuh pohon-pohon, sungai, dan pemandangan langitnya yang cerah.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Dilakukan Supaya Sukses Finansial

  1.     Makan makanan enak

Makan selain menjadi kebutuhan pokok juga berperan sebagai kebutuhan penyembuhan diri, apalagi menu masakan enak.

Aktivitas ini luas ragamnya, bisa memasak menu sederhana sendiri, membeli melalui jasa ojol, atau datang langsung ke restoran.

Lewat makanan enak, perasaan sekaligus pikiran introvert mampu membaik kondisinya.

Beban, tekanan, dan rumitnya permasalahan dalam otak serta hati berhasil dilepas sedikit demi sedikit melalui setiap suapan menu masakan lezat.

Kemudian, cara lain bagi introvert misalnya melamun di kamar, bermain game atau permainan ponsel, membaca buku atau film favorit.

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Tidak Suka Diatur, Semua Serba Sendiri

Bagaimana menurut kamu, apakah daftar 3 kegiatan self healing terbaik bagi para introvert yang jatuh kepada rebahan, jalan-jalan, dan makan makanan enak di atas valid dan relate bagimu?***

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler