5 Tipe Kepribadian MBTI Paling Romantis, dari INFJ Si Paling Langka hingga ISTJ, Kepribadian Kamu Termasuk?

2 September 2022, 19:51 WIB
5 Tipe Kepribadian MBTI Paling Romantis, dari INFJ Si Paling Langka hingga ISTJ, Kepribadian Kamu Termasuk? /Pexels/George Milton

 

SRAGEN UPDATE – Terdapat sejumlah daftar tipe kepribadian MBTI alias Myers-Briggs Type Indicator paling romantis.

Daftar tipe kepribadian MBTI paling romantis tersebut akan dibahas dalam artikel ini.

Kamu perlu menyimaknya sampai akhir dengan baik untuk mengetahui apakah kepribadian MBTI milikmu termasuk ke dalam daftar tipe kepribadian MBTI paling romantis ini.

Adapun sebagaimana SragenUpdate.com lansir dari laman Best Life Online, berikut daftar tipe kepribadian MBTI paling romantis:

Baca Juga: Hal Paling Berharga Setiap MBTI Personality: 5 dari 10 Keinginan Tertinggi Dalam Hidup, Sudah Kamu Renungi?

  1.     INFJ

“INFJ adalah orang-orang yang hangat, peduli, dan sensitif yang menghargai koneksi dan pemahaman atas kemandirian,” kata Emma Williams, seorang psikolog organisasi sekaligus kepala petugas penelitian HIGH5.

“Mereka juga dikenal karena kemampuan mereka untuk berempati dengan orang lain dan kemampuan mereka untuk menginspirasi orang lain dengan pandangan positif mereka tentang kehidupan,” tuturnya kemudian.

Hasmik Karapetyan, seorang praktisi perawat psikiatri-kesehatan mental dari Gloria Detox dan Rehab Center juga menambahkan bahwa mereka juga dikenal karena cinta mendalam terhadap orang lain.

Baca Juga: 6 Kelebihan INFJ, MBTI Terlangka: Si Pengertian yang Bisa Meramal?

Untuk mengekspresikan kasih sayang mereka, INFJ cenderung menunjukkan cinta melalui kata-kata dan tindakan, begitu menurut Hasmik.

  1.     ENFJ

ENFJ juga termasuk ke dalam tipe kepribadian MBTI paling romantis.

Mereka biasanya tidak akan menyembunyikan perasaan mereka terhadap seseorang.

Baca Juga: 5 Tipe Kepribadian MBTI Paling Unik Menurut Para Ahli, Apakah Tipe yang Kamu Miliki Termasuk?

Menurut Michelle Devani, pendiri situs web hubungan LoveDevani menjelaskan bahwa ENFJ juga akan mengejar suatu hubungan jika mereka sudah tertarik.

Joseph Puglisi, seorang CEO dan pendiri Dating Iconic menggambarkan ENFJ sebagai orang yang selalu menganggap serius hubungan yang dimiliki.

  1.     INFP

Menurut April Maccario, seorang pendiri situs web hubungan Ask April mengungkapkan bahwa INFP menikmati romansa yang mendalam dan hubungan intim.

Baca Juga: 8 Hobi Tak Biasa Introvert Tipe INFJ, Kepribadian MBTI Paling Langka di Dunia, Ada yang Relate?

“Mereka menganggap kasih sayang yang tulus sebagai bentuk keintiman yang mendalam,” ujarnya.

Dia juga menyebutkan bahwa INFP merupakan tipe kepribadian romantis yang ingin mengetahui setiap aspek pasangan mereka.

  1.     ENTP

ENTP memang sangat selektif dalam hal pasangan romantis mereka, tetapi ketika mereka jatuh cinta, mereka biasanya akan cinta dengan mendalam.

Baca Juga: 4 Tipe Kepribadian MBTI Paling Langka di Dunia, Apakah Kepribadianmu Termasuk?

Sifat ekstrovert mereka pun memungkinkan mereka untuk bertemu orang baru dengan mudah.

ENTP juga cenderung ingin mencoba hal-hal baru untuk dijelajahi bersama pasangan sehingga hubungan di antara mereka tidak monoton.

  1.     ISTJ

Menurut Williams, tipe kepribadian MBTI yang satu ini lebih memilih untuk berkencan dengan cara yang ‘kuno’.

Baca Juga: Sisi Gelap Ekstrovert ENFJ, Salah Satu Tipe Kepribadian MBTI Paling Langka di Dunia Selain Introvert INFJ

Kuno yang dimaksud tersebut mengacu pada ISTJ yang benar-benar menikmati hubungan yang mengikuti aturan tradisional pacaran yang penuh hormat.

Demikianlah sejumlah tipe kepribadian MBTI paling romantis menurut berbagai pendapat dari para ahli.

Apakah tipe kepribadian MBTI yang kamu miliki termasuk?***

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Best Life Online

Tags

Terkini

Terpopuler