8 Tanda Kesehatan Mental Kamu Memburuk, Apakah Hal Ini Justru Tengah Dialami?

- 26 Juli 2022, 13:12 WIB
8 Tanda Kesehatan Mental Kamu Memburuk, Apakah Hal Ini Justru Tengah Dialami?
8 Tanda Kesehatan Mental Kamu Memburuk, Apakah Hal Ini Justru Tengah Dialami? /Pixabay

SRAGEN UPDATE – Tak hanya kesehatan fisik, kesehatan mental pun merupakan aspek penting dalam diri yang perlu kita jaga.

Terdapat sederet tanda bahwa kesehatan mental kamu memburuk, artikel ini akan membahas hal tersebut agar dapat membantumu lebih menyadari tentang tanda kesehatan mental yang memburuk.

Jangan sampai tanda bahwa kesehatan mental kamu memburuk tersebut diabaikan, sebab itu akan menjadi masalah dan berdampak besar terhadap dirimu sendiri.

Berikut SragenUpdate.com narasikan ulang dari YouTube Psych2Go tentang tanda-tanda bahwa kesehatan mental kamu memburuk.

  1.     Kehilangan minat atau ketertarikan pada hal-hal kecil

Jika kamu menjadi mulai hilang ketertarikan terhadap sesuatu yang sebelumnya kamu sukai, atau pada hal-hal sederhana yang sebelumnya membuatmu tertarik, ini pertanda bahwa kesehatan mental kamu sedang tak baik.

Baca Juga: 5 Tanda Masalah Kesehatan Mental Pada Laki-laki, Kenali Lebih Dekat!

Kamu mungkin dapat merasakan ini karena stres berlebihan dalam hidup atau merasa begitu kewalahan dan kelelahan dengan semua tugas-tugas yang dimiliki.

Kehilangan minat terhadap hobi juga merupakan tanda peringatan bahwa kamu depresi.

  1.     Lebih mudah merasa kelelahan dan kewalahan

Ini seperti ketika kamu sebenarnya hanya dibebankan satu-dua tugas, tapi kamu merasa telah menerima sepuluh tugas yang harus dikerjakan.

Halaman:

Editor: Arina Nihayati

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x