8 Cara Kreatif Merayakan Hari Ibu, Anti Bosan, Bikin Meleleh, Menyenangkan!

- 21 Desember 2022, 10:23 WIB
8 Cara Kreatif Merayakan Hari Ibu, Anti Bosan, Bikin Meleleh, Menyenangkan!
8 Cara Kreatif Merayakan Hari Ibu, Anti Bosan, Bikin Meleleh, Menyenangkan! /Ilustrasi/Freepik/
  1. Menonton film bersama

Ajak ibumu untuk menonton film bersama, bisa juga dengan membiarkan mereka memilih film yang ingin ditonton.

Baca Juga: Fantastis! Gaji Erina Gudono dalam Sebulan Capai Angka 14M, Kerja Apa?

Jika kamu dan ibumu hidup berpisah dan ia senang menonton film, coba tawarkan layanan nobar yang difasilitasi platform streaming seperti Netflix.

  1. Berkreasi dengan membuatkan video, playlist musik, atau karya seni

Buat video khas Hari Ibu, contohnya dengan menggabungkan semua ucapan dari kamu dan saudaramu yang lain.

Jika ibumu suka musik, coba buatkan playlist yang menunjukkan rasa sayangmu kepada ibu.

Bisa juga dengan membuat karya seni sederhana sebagai hadiah, seperti menghias pot bunga, kartu ucapan, atau bingkai foto cantik dengan foto keluarga di dalamnya.

Baca Juga: Hukum Permainan Capit Boneka dalam Pandangan Islam Hasil Kajian yang Tersebar Saat Ini

  1. Jika tinggal terpisah, telepon ibumu dalam waktu lama dan adakan pertunjukkan bakat virtual

Bicara pada ibumu, ceritakan banyak hal, dan buat ia tertawa. Jika berkenan, tampilkan hadiah virtual seperti nyanyian lagu, menari, atau memainkan alat musik untuknya.

  1. Pergi keluar dan piknik bersama ibu

Siapkan piknik sederhana di luar ruangan dengan berbagai sajian makanan ringan yang disiapkan bersama ibu.

  1. Bepergian secara virtual ke museum atau taman

Jika kamu dan ibumu tinggal berjauhan atau sulit menentukan waktu keluar bersama, cobalah berlibur secara virtual dengan memanfaatkan teknologi saat ini.

Halaman:

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: almanac.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x