Studio Ghibli Memperkuat Karakternya melalui Taman Hiburan Barunya

25 Oktober 2022, 10:32 WIB
Studio Ghibli Memperkuat Karakternya melalui Taman Hiburan Barunya /

SRAGEN UPDATE – Studio  Ghibli sendiri didirikan pada tahun 1985 oleh produser Toshio Suzuki dan dengan sutradara anime terkenal Isao Takahata dan Hayao Miyazaki.

Studio tersebut menghasilkan banyak film terkenal di antaranya: 'Spirit Away', 'Princess Momonoke', 'Kiki’s Delivery Service', dan banyak lagi di antaranya.

Untuk film 'Spirit Awa'y sendiri yang tayang pada tahun 2001, mendapatkan penghargaan Academy Award untuk Fitur Animasi Terbaik.

Studio Ghibli juga membuka taman hiburan baru  pada tahun 2022 ini, dengan mengubah film animasinya menjadi daya tarik yang menguntungkan bagi para penggemar.

Baca Juga: Gelombang 47 Pendaftaran Kartu Prakerja Dibuka, Perhatikan Hal-hal Berikut Saat Mendaftar

Studio tercinta yang didirikan bersama oleh Hayao Miyazaki ini telah menandatangani kesepakatan distribusi streaming dengan HBO dan Netflix.

Taman hiburan juga dibuat untuk menghidupkan kembali dunia fiksi ikonik dengan karakter seperti Totoro, Howl, dan Princess Mononoke.

Semua karya ini diharapkan dapat mengulang memori yang telah dibentuk pada masa kecil banyak orang untuk dapat dilanjutkan kembali ke generasi berikutnya.

Pembangunan taman tersebut didedikasikan untuk film-film Ghibli yang menandai dimulainya era baru bagi perusahaan tersebut.

Dari masa awal proses pembuatan animasi menggunakan tangan, dibuat dengan sepenuh hati dan jiwa yang ditujukan untuk anak-anak dan dewasa.

Baca Juga: BTS VS BTS, Persaingan Sesama Member dalam 2 Nominasi MAMA Award 2022 Bikin Army Pusing

Dan dengan memberi ruang di masa kanak-kanak serta perkembangan studio yang berkembang dan basis penggemar internasional.

Sekarang setelah masa kanak-kanak tahun 1990-an dan 2000-an tersebut yang kini mereka telah memiliki anak sendiri.

Diharapkan taman ini dapat memberikan nostalgia untuk para orang tua tersebut mengenai film favorit masa kecil mereka dan mengenalkannya pada generasi berikutnya.

Banyak produk yang akan ditawarkan di taman Ghibliland ini, seperti ramen Ponyo, makanan lezat lainnya yang dimunculkan di Spirit Away maupun sapu terbang di sebelah toko Kiki’s Delivery Service.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton Saat Hujan, Terasa Seperti Pelukan Hangat!

Ghibliland mengambil konsep bangunan yang terinspirasi dari budaya pedesaan Jepang dan arsitektur magis Eropa Selatan dan tengah.

Meskipun membutuhkan waktu lama untuk membangun taman tersebut dimana itu lebih lama dari pembangunan taman Disneyland.

Namun hal tersebut bukanlah halangan untuk benar-benar melangkah memberikan kembali cerita masa kecil bahagia mereka pada para penggemarnya.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler