Menuju Kyiv, Presiden Jokowi Naiki Kereta Luar Biasa dalam Rangka Beri Bantuan Kemanusiaan Untuk Ukraina

- 29 Juni 2022, 17:38 WIB
Menuju Kyiv, Presiden Jokowi Naiki Kereta Luar Biasa dalam Rangka Beri Bantuan Kemanusiaan Untuk Ukraina
Menuju Kyiv, Presiden Jokowi Naiki Kereta Luar Biasa dalam Rangka Beri Bantuan Kemanusiaan Untuk Ukraina /ANTARA

Namun menariknya, Kereta Luar Biasa yang dinaiki Jokowi beserta rombongannya itu ternyata sempat digunakan oleh pemimpin negara lainnya dalam kunjungan ke Ukraina.

Baca Juga: Jokowi Pakai Kereta Luar Biasa Menuju Kyiv Ukraina Melalui Polandia, Ini Agenda Presiden saat Di Sana

Interior kereta terlihat mewah meskipun dari luar tampak biasa saja. Sehingga tak heran jika kereta tersebut digadang-gadangkan sebagai kereta terbaik untuk mengantarkan Kepala Negara menuju Kiyv.

Dari unggahan pemilik akun @/SantorinisSun di Twitter, ornamen di dalam kereta tampak berkilau keemasan. Begitu pula dengan meja dan kursi di dalamnya.

Disana terlihat Jokowi tengah duduk didampingi sang istri. Keduanya sama-sama mengenakan baju luaran berwarna biru tua.

Untuk tiba di Kiyv, Jokowi menghabiskan sekitar 11 jam perjalanan. Namun, hal itu seakan bukan menjadi masalah bagi orang nomor satu di Indonesia tersebut.

“Kami memulai misi perdamaian ini dengan niat baik. Semoga dimudahkan,” begitu tulis Jokowi lewat akun Instagram pribadinya pada 29 Juni 2022.

Baca Juga: Perang Dunia Ukraina Terjadi, Rusia Hentikan Penayangan The Batman

Isi dari bantuan kemanusiaan yang dibawa Presiden Jokowi tidak diketahui. Namun, bantuan tersebut seperti dikemas dalam kotak putih bertuliskan “Indonesia Humanitarian Aid to the people of Ukraine”.

Hal itu diketahui berdasarkan foto dari Biro Pers Sekretariat Presiden di Jakarta pada hari Rabu.

Halaman:

Editor: Arina Nihayati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah