Jadwal Vaksin Gratis Bandung Raya Tanggal 15 dan 24 November 2021 dan Mendaftar Lebih Dulu

- 15 November 2021, 10:32 WIB
Ilustrasi. Berikut ini tersedia jadwal vaksin Covid-19 di Solo untuk 15-18 November 2021, pendaftaran secara online dan on the spot.
Ilustrasi. Berikut ini tersedia jadwal vaksin Covid-19 di Solo untuk 15-18 November 2021, pendaftaran secara online dan on the spot. /MasterTux/Pixabay



SRAGEN UPDATE – Pemerintah daerah kota Bandung terus mengadakan vaksin gratis untuk masyarakatnya bekerja sama dengan fasilitas kesehatan daerah.

Vaksin gratis selanjutnya untuk masyarakat Bandung akan diadakan pada tanggal 15 dan 24 November 2021 serta mendaftar lebih dulu baru akan dijadwalkan kemudian.

Bagi masyarakat Bandung yang belum mendapatkan dosis 1 ataupun 2 diharapkan untuk mendaftar pada vaksin gratis ini.

Berikut jadwal vaksin gratis untuk masyarakat Bandung Raya.

1. RS. Immanuel Bandung

Vaksin gratis bagi masyarakat umum.

Jenis vaksin Moderna dosis 1 dan 2.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Gratis Bandung Raya Tanggal 15, 20, November 2021 dan Setiap Senin Sampai Jumat

Persyaratan :

- Berlaku untuk vaksin dosis 1 dan dosis 2 harus Moderna

- Untuk usia 18 tahun ke atas

- Membawa fotokopi KTP

- Mengenakan pakaian dengan lengan yang mudah digulung karena lokasi penyuntikan di lengan atas

- Melakukan 3M atau mematuhi protokol kesehatan

- Mohon hadir tepat waktu sesuai jadwal yang sudah ditentukan (jadwal pelaksanaan vaksinasi akan disampaikan melalui nomor Whatsapp yang digunakan saat mendaftar)

Link pendaftaran : https://bit.ly/VaksinRSImmanuelBdg

2. Sesko TNI

Vaksin gratis dosis 2 AstraZeneca.

Diadakan pada hari Senin, 15 November 2021.

Waktu : 08.00 – 13.00 WIB.

Lokasi di Sesko TNI Jl. R. A. A Martanegara No.11 Turangga, Kota Bandung.

Baca Juga: Jadwal Vaksin di Bandung tanggal 15 November 2021 jenis Astrazeneca dan Pfizer. Berikut informasinya

Syarat :

- Membawa KTP atau KK Bandung

- Memakai double masker

- Usia 18 tahun ke atas

Link pendaftaran di : bit.ly/vaksinbarengDD

Narahubung : - 0821 – 3163 – 1616 via WhatsApp

3. Sekolah Tinggi Farmasi

Vaksin gratis oleh vaksin presisi Polri.

Vaksin dosis 1 diadakan tanggal 24 November 2021.

Syarat :

- Membawa KTP atau KK

- Usia minimal 12 tahun ke atas

Lokasi di Sekolah Tinggi Farmasi, Jl. Soekarno Hatta No. 354 Kelurahan Batununggal, Kecamatan Bandung Kidul (arah lampu merah Batununggal Indah).

Dapat menghubungi akun Instagram @_albiru untuk info pendaftaran lebih lanjut.***

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x