Pemerintah Buru Hacker Bjorka, Seorang Pemuda Penjual Es di Madiun Ditangkap Polisi

- 15 September 2022, 13:18 WIB
Pemerintah Buru Hacker Bjorka, Seorang Pemuda Penjual Es di Madiun Ditangkap Polisi
Pemerintah Buru Hacker Bjorka, Seorang Pemuda Penjual Es di Madiun Ditangkap Polisi /youtube data dan fakta/

SRAGEN UPDATE - Sosok hacker Bjorka yang akhir-akhir ini membuat pemerintah ketar-ketir kini sedang diburu.

Melalui Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan bahwa saat ini pemerintah sedang serius mencari keberadaan Bjorka.

Pada Rabu malam, 14 September 2022 seorang pemuda di Madiun berinisial MAH (21) ditangkap oleh tim dari Mabes Polri.

Pemuda ini diduga sebagai sosok hacker Bjorka.

Baca Juga: Identitas Sudah Dikantongi Polri dan BIN, Pemerintah Siap Tangkap Bjorka

Ia merupakan warga Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun.

Tim Siber Mabes Polri bergerak cepat mendatangi dan mengamankan MAH pada sekitar pukul 18.30 WIB.

Usai diamankan, MAH langsung digelandang ke Polsek Dagangan untuk dimintai keterangan.

Selanjutnya ia dibawa ke Polres Madiun untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Halaman:

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: PRFM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x