SEA Games 2023 Kamboja Berakhir: Indonesia Duduki Peringkat 3, Thailand Jadi Tuan Rumah SEA Games 2025

- 17 Mei 2023, 20:37 WIB
SEA Games 2023 Kamboja Berakhir: Indonesia Duduki Peringkat 3, Thailand Jadi Tuan Rumah SEA Games 2025
SEA Games 2023 Kamboja Berakhir: Indonesia Duduki Peringkat 3, Thailand Jadi Tuan Rumah SEA Games 2025 /Instagram @badmintalk_com

SRAGEN UPDATE – SEA Games 2023 telah resmi berakhir hari ini, Rabu, 17 Mei 2023 di Kamboja.

Di SEA Games 2023, Indonesia berhasil finish di peringkat ketiga dengan perolehan medali sebanyak 276 medali yang terdiri dari 87 medali emas, 80 medali perak, dan 109 medali perunggu.

Ini memperbaiki capaian Indonesia dari SEA Games Vietnam yang digelar pada 2021 lalu di mana Indonesia berhasil membawa 69 emas, 90 perak, dan 81 perunggu.

Pencak silat menjadi cabang olahraga yang paling banyak menyumbangkan medali emas di SEA Games 2023 dengan total 9 emas, diikuti athletics 7 medali emas, serta finswimming, wushu, dan wrestling yang masing-masing mendapat 6 medali emas.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2023: Indonesia Bawa 4 Medali Emas dari Cabor Badminton Individual

Berakhirnya SEA Games 2023, merupakan angin segar bagi atlet Indonesia mengingat banyak capaian baru dan target-target yang berhasil tercapai.

Dua di antaranya yaitu cabang olahraga sepak bola yang berhasil meraih medali emas setelah harus puasa selama 31 tahun dan cabang olahraga badminton yang berhasil mencapai target 4 medali emas untuk nomor individual.

Di malam final sepak bola SEA Games 2023, timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan usai membabat Thailand dengan skor 5-2.

Halaman:

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x