Jadwal Pertandingan Hari Pertama China Masters 2023: Apri-Fadia Hadapi Wakil Senegara

- 20 November 2023, 22:11 WIB
Jadwal Pertandingan Hari Pertama China Masters 2023: Apri-Fadia Hadapi Wakil Senegara
Jadwal Pertandingan Hari Pertama China Masters 2023: Apri-Fadia Hadapi Wakil Senegara /Instagram/@badminton.ina

SRAGEN UPDATE – Hari pertama China Masters 2023 akan diselenggarakan pada Selasa, 21 November 2023.

Bertempat di Shenzhen Bay Gymnasium, hari pertama China Masters 2023 akan dimulai pada pukul 08.00 WIB.

Sebanyak 5 wakil Indonesia akan bertanding di hari pertama China Masters 2023.

Baca Juga: Rekap Hasil Final Japan Masters 2023: Indonesia Bawa 1 Gelar Juara Lewat Gregoria Mariska

Adapun 5 wakil Indonesia yang akan bertanding di hari pertama China Masters 2023 yaitu Leo Rolly Carnando-Daniel Martin dari sektor ganda putra.

Lalu, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi dari sektor ganda putri.

Dua wakil lainnya yaitu Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari dan Dejan Ferdinansyah-Gloria Emanuelle Widjaja dari sektor ganda campuran.

Pasangan ganda putra Indonesia yaitu Leo Rolly Carnando-Daniel Martin akan berhadapan dengan pasangan ganda putra asal Perancis, Lucas Corvee-Ronan Labar.

Kemudian, pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti atau yang kerap disapa Apri-Fadia akan berhadapan dengan rekan senegaranya, Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi.

Halaman:

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah