Makna Surah Al Hajj Ayat 36-37: Tujuan Berkurban Adalah untuk Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT

- 10 Juli 2022, 06:00 WIB
Makna Surah Al Hajj Ayat 36-37: Tujuan Berkurban Adalah untuk Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT
Makna Surah Al Hajj Ayat 36-37: Tujuan Berkurban Adalah untuk Mendekatkan Diri Kepada Allah SWT /PIXABAY/cahiwak

لَنْ يَّنَالَ اللّٰهَ لُحُوْمُهَا وَلَا دِمَاۤؤُهَا وَلٰكِنْ يَّنَالُهُ التَّقْوٰى مِنْكُمْۗ  كَذٰلِكَ سَخَّرَهَا لَكُمْ لِتُكَبِّرُوا اللّٰهَ عَلٰى مَا هَدٰىكُمْ ۗ وَبَشِّرِ الْمُحْسِنِيْنَ

 

Artinya :

Daging (hewan kurban) dan darahnya itu sekali-kali tidak akan sampai kepada Allah, tetapi yang sampai kepada-Nya adalah ketakwaanmu.

Demikianlah Dia menundukkannya untukmu agar kamu mengagungkan Allah atas petunjuk yang Dia berikan kepadamu. Berilah kabar gembira kepada orang-orang yang muhsin.

Makna yang terkandung di dalamnya:

Allah menegaskan lagi tujuan berkurban, yaitu untuk mendekatkan diri kepada Allah dan mencari keridhaan-Nya.

Dekat kepada Allah dan keridhaan-Nya tidak akan diperoleh dari daging-daging binatang yang disembelih itu dan tidak pula dari darahnya yang telah ditumpahkan.

Akan tetapi, semuanya itu akan diperoleh bila kurban yang kita lakukan didasari dengan niat yang ikhlas.

Kemudian, dilakukan semata-mata karena Allah dan sebagai syukur atas nikmat-nikmat yang tidak terhingga yang telah dilimpahkan-Nya kepada hamba-Nya.

Halaman:

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Al Quran


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah