Untukmu yang Mulai Dapat Meraba Alquran di Hati, Bukan Sekedar di Mata

- 11 Agustus 2022, 13:13 WIB
Untukmu yang Mulai Dapat Meraba Al-Quran di Hati, Bukan Sekedar di Mata
Untukmu yang Mulai Dapat Meraba Al-Quran di Hati, Bukan Sekedar di Mata /Unsplash/Indonesia Bertauhid

Ingatlah, bahwa hidup kau terlalu panjang untuk berjalan tanpa Alquran.

Kau habiskan puluhan tahun hidup, tapi tanpa satu juz Alquran di hatimu, dua juz atau lebih?

Lalu kau heran kenapa hatimu tidak tenang? 

Baca Juga: LPSK Kesulitan Lakukan Asesmen, Putri Candrawathi Selalu Bilang Malu

Kawan Al-Quranmu berdebu, dzikir jarang kau lafadzkan, setelah shalat segera mengejar dunia, kau sendiri tahu jawabannya.

Jika kau adalah orang yang baru menginginkan untuk menghafal Alquran, jangan pernah takut, lemah, dan putus asa. 

Jika kau benar-benar serius, ridha Allah tidak mengenal terlambat, jika Allah mencintaimu, dimudahkan perjalananmu.

Konsep hidup, apa pun, jika Allah ridha, insya Allah mudah.

Namun, mudah bukan berarti tidak berjuang, sebab untuk dipermudah, bukankah kau harus memperlihatkan kesungguhan?

Karena kemudahan datang setelah berjuang, setelah sakit, setelah berproses.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x