Renjun NCT Dream Ubah Style Rambut untuk Penggemar di Indonesia pada Konser The Dream Show 2

4 Maret 2023, 19:31 WIB
Renjun NCT Dream Ubah Style Rambut untuk Penggemar di Indonesia pada Konser The Dream Show2 /Tangkap layar Instagram/@yellow_3to3

SRAGEN UPDATE - Renjun NCT Dream atau Hwang Renjun mengubah gaya rambutnya untuk penggemar di Indonesia.

Renjun akan bertemu dengan penggemarnya di Indonesia pada konser yang bertajuk "NCT Dream Tour 'The Dream Show 2: In a Dream' in Jakarta".

Acara konser ini akan diadakan mulai malam ini di Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.

Mark menyampaikan bahwa Renjun mengubah gaya rambutnya untuk fans pada konferensi pers jelang konser di BSD, Tangerang.

"Jadi untuk memuaskan fans di Indonesia, Renjun mengubah style rambutnya," kata Mark pada hari Sabtu.

Baca Juga: Kamu Penggemar K-Pop? Berikut 6 Rekomendasi Lagu yang Cocok untuk Pesta Pernikahan

Sebagian awak media yang telah melihat gaya rambut Renjun memujinya dan kemudian dibalas terima kasih dari Renjun. 

Renjun sendiri mengatakan tidak sabar untuk konser di BSD, dan mengungkapkan setiap kali konser di Indonesia mereka selalu mendapat sambutan yang luar biasa dari NCTzen Indonesia.

Selain itu Renjun dan anggota NCT Dream lainnya telah menyiapkan berbagai hal untuk penggemar.

"Enggak sabar banget untuk bertemu penggemar Indonesia dan setiap kali ke Indonesia sambutannya luar biasa. Kami siapkan banyak hal untuk penggemar," tutur Renjun.

Tour atau konser yang dilakukan di Indonesia ini diadakan dengan member lengkap, yakni Renjun, Mark, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, Jisung.

Pada konser yang diadakan selama tiga hari tersebut, Promotor dan Direktur Dyandra Global Edutainment telah menyiapkan lebih dari 1000 personel untuk menjaga keamanan pada saat konser.

Baca Juga: Kepopuleran V BTS Diakui Penduduk Setempat di Meksiko saat Syuting Jinny's Kitchen

Febrina mengatakan bahwa dia terus berkoordinasi dengan polisi dari beberapa bulan yang lalu dan terus mengikuti arahan yang disampaikan.

"Untuk pengamanan, dari kepolisian akan mengerahkan sekitar 750 personel setiap harinya dan dari kami ada tambahan 350 personel. Jadi ada lebih dari 1000 personel," tutur dia.

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler