Netizen Puji Kepedulian Bada Ex S.E.S Terhadap NewJeans di Tengah Perseteruan HYBE dan ADOR

- 30 April 2024, 22:08 WIB
Netizen Puji Kepedulian Bada Ex S.E.S Terhadap NewJeans di Tengah Perseteruan HYBE dan ADOR
Netizen Puji Kepedulian Bada Ex S.E.S Terhadap NewJeans di Tengah Perseteruan HYBE dan ADOR /

SRAGEN UPDATE  Pada 25 April 2024 lalu, CEO ADOR, Min Hee Jin mengadakan konferensi pers untuk menyampaikan keluhannya dengan perusahaan induk labelnya, HYBE.

Salah satu masalah yang Min Hee Jin ungkap berkaitan dengan girl group yang saat ini ia asuh, NewJeans.

Sebelum terjadinya perseteruan Min Hee Jin dengan HYBE, NewJeans telah dikonfirmasi akan melakukan comeback pertama mereka di tahun 2024.

Banyak penggemar yang khawatir sekaligus takut comeback NewJeans akan terganggu di tengah ketegangan antara Min Hee Jin dan HYBE.

Dengan perseteruan yang masih menjadi topik hangat di industri K-pop, salah satu idol generasi pertama yang merupakan mantan anggota girl group S.E.S, Bada memberikan pendapatnya tentang situasi ini.

Baca Juga: Season 2 The Backpacker Chef Umumkan Artis yang Tampil, Ada Baek Jong Won, Ahn Bo Hyun, dan lainnya

Melalui Insta Story-nya, Bada menuliskan bahwa tak mudah untuk mempersiapkan album sendiri, ia mendukung NewJeans dan berdoa mereka dapat melewati masa-masa sulit ini.

“Bahkan, mempersiapkan sebuah album sendiri saja sulit, betapa sulitnya bagi NewJeans untuk mempersiapkannya sambil dibesarkan dalam bisnis orang dewasa yang rumit. Juniorku, semua orang akan melalui banyak masa sulit, tetapi momen-momen indah ini tidak akan pernah datang lagi. Aku berdoa agar kalian mengatasi, tumbuh, dan bahagia sebagai dirimu sendiri. Semua junior idol K-pop luar biasa dan aku mendukung kalian,” tulis Bada di Insta Story-nya sebagaimana yang SragenUpdate.com kutip dari Koreaboo.

Netizen yang melihatnya banyak yang tersentuh karena seorang senior di industri K-pop berbicara jujur tentang masalah ini.

“Hwaiting NewJeans. Senang rasanya melihat seorang senior di industri ini angkat bicara mengenai hal ini.”

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah