Resep Kue Kacang Mudah Tanpa Mentega dan Mixer Ala Chef Luvita Ho: Yuk Disimak!

- 27 April 2022, 10:32 WIB
Ilustrasi - Kue kacang merupakan kue khas pada saat menjelang hari raya.
Ilustrasi - Kue kacang merupakan kue khas pada saat menjelang hari raya. /

SRAGEN UPDATE – Resep kue kacang mudah dan simple tanpa menggunakan mentega dan mixer ini sangat mudah untuk Anda buat sendiri di rumah.

Resep kue kacang yang mudah by chef Luvita Ho yang tidak perlu menggunakan mentega dan mixer memiliki tekstur yang renyah dan lembut.

Kue kacang yang simple dan sederhana memiliki cara dan langkah memasak yang tidak sulit dan cocok untuk Anda jika Anda masih belum pernah membuat kue atau cookies.

Rasa dari kue kacang tanpa mentega dan mixer ala chef Luvita Ho juga tidak kalah dengan kue kacang lainnya yang biasa orang buat.

Baca Juga: Resep Kue Lidah Kucing Tanpa Cetakan Ala Chef Luvita Ho: Super Renyah dan Lezat

Apakah Anda sudah penasaran bagaimana langkah dan cara untuk membuatnya? Yuk, disimak!

Inilah alat dan bahan yang perlu Anda siapkan untuk membuat kue kacang yang mudah dan simple ala chef Luvita Ho:

1. 135 gr minyak (oil)

2. 125 gr gula halus (powdered sugar)

3. 125 gr kacang tanah, matang (peanuts, toasted)

4. 250 gr tepung protein sedang/serba guna (all - purpose flour)

5. 1 sdm susu bubuk (1 tbsp milk powder)

6. 1/2 sdt vanilla extract (1/2 tsp vanilla extract)

7. 2 cubit garam (2 pinches of salt)

Bahan untuk polesan kue:

Baca Juga: Resep Kastengel Ekonomis: Cocok untuk Ide Jualan Kue Kering di Bulan Ramadhan

1. 2 kuning telur (egg yolks)

2. 1/2 sdt minyak

Cara dan langkah untuk membuat kue kacang simple tanpa mentega dan mixer:

1. Blender yang sudah dipanggang hingga berwarna kuning muda, blender kacang hingga halus.

2. Panaskan oven di suhu 150 derajat.

3. Campurkan tepung protein sedang dengan susu bubuk, gula halus, garam, vanilla, lalu aduk hingga tercampur rata.

4. Masukkan kacang ke dalam adonan tepung kering tersebut, aduk hingga rata.

5. Masukkan minyak secara perlahan lalu aduk hingga rata hingga membentuk menjadi adonan.

6. Siapkan alas (plastik) yang sudah dilapisi tepung agar adonan tidak menempel dengan alas.

7. Ratakan adonan lalu cetak dengan cetakan dengan bentuk sesuai selera.

8. Pindahkan adonan yang sudah dicetak ke Loyang satu per satu.

Baca Juga: Resep Kue Lebaran Mudah: Soft Sugar Cookies, Kue Manis dengan Tampilan Cantik

9. Siapkan bahan polesan yaitu telur dan minyak, ini agar kue terlihat kuning berkilau.

10. Oleskan bahan polesan tersebut di atas adonan kue, lalu tambahkan topping wijen atau kacang.

11. Panggang atau oven di suhu 150 derajat celcius selama 15-20 menit, atau sesuaikan dengan merk oven masing-masing, hingga kue berwarna kecoklatan.

12. Kue kacang sudah siap dihidangkan.***

Editor: Gorby Zumroni

Sumber: Youtube/Luvita Ho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah