3 Hal yang Buat Kamu Lolos Wawancara Kerja, Salah Satunya Perhatikan Penampilan!

- 5 Juli 2022, 13:13 WIB
3 Hal yang Buat Kamu Lolos Wawancara Kerja, Salah Satunya Perhatikan Penampilan!
3 Hal yang Buat Kamu Lolos Wawancara Kerja, Salah Satunya Perhatikan Penampilan! /Pixel

 

SRAGEN UPDATE – Wawancara kerja adalah salah satu tahapan yang harus dilalui oleh pelamar saat ingin mendapatkan pekerjaan.

Wawancara kerja menjadi salah satu kesempatan yang harus dimaksimalkan oleh pelamar untuk dapat memikat hati HRD atau user.

Di Indonesia sendiri ada dua jenis wawancara kerja, yaitu wawancara dengan HRD dan wawancara user.

Dilansir SragenUpdate.com dari Geeksforgeeks, wawancara dengan HRD bertujuan untuk menilai kepribadian, kelebihan, kekurangan, dan kemampuan untuk menjalani peran yang dibuka.

Sedangkan wawancara dengan user bertujuan untuk mengetahui apakah pelamar sesuai dengan kriteria teknis yang ia dan perusahaan butuhkan.

Baca Juga: 4 Hal yang Perlu Kamu Lakukan Sebelum Wawancara Online Magang dan Kerja

Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan pada wawancara user, biasanya lebih bersifat mendalam seperti studi kasus.

Perbedaan lainnya ialah, jika wawancara HRD dilakukan oleh HRD itu sendiri, sedangkan wawancara user dilakukan oleh calon atasan di perusahaan yang kita lamar.

Dalam wawancara kerja, ada hal-hal yang dapat membuat kita tidak berhasil lolos dalam seleksi wawancara.

Halaman:

Editor: Arina Nihayati

Sumber: The Balance Careers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x