5 Ciri-ciri Teman Toxic yang Bisa Rusak Mental Kamu, Lebih Baik Segera Hindari!

- 9 Agustus 2022, 18:16 WIB
5 Ciri-ciri Teman Toxic yang Bisa Rusak Mental Kamu, Lebih Baik Segera Hindari!
5 Ciri-ciri Teman Toxic yang Bisa Rusak Mental Kamu, Lebih Baik Segera Hindari! /Pixabay

SRAGEN UPDATE – Kamu perlu tahu bagaimana ciri-ciri teman yang toxic agar bisa segera dihindari dari sekarang, sebab teman toxic bisa merusak mental kamu.

Ciri-ciri teman toxic yang perlu kamu hindari karena bisa merusak mental tersebut akan dibahas dalam artikel ini.

Memangnya bagaimana sih, ciri-ciri dari teman toxic yang bisa merusak mental diri sendiri itu? Berikut di antaranya:

  1.     Judgemental dan kurang empati

Baca Juga: Apakah Orang Tua Toxic Perlu Dilawan? Begini 5 Langkah Menurut Psikolog

Salah satu ciri bahwa teman kamu sebenarnya toxic itu adalah ketika dia sering judgemental dan kurang empati terhadap segala hal yang kamu alami.

Misalnya ketika kamu mengeluh karena tengah mengalami tekanan atau ujian, bukannya menenangkan, dia malah mengorek kesalahanmu dan cenderung menghakimi.

Dia juga seolah memandang sepele masalah yang tengah kamu alami, padahal bukankah seorang teman yang baik seharusnya berusaha menguatkan?

  1.     Sering menggiring kamu ke hal negatif sampai menghambat perkembangan

Baca Juga: 5 Ciri Toxic  Friend, Apakah itu Kelakuan Temanmu?

Teman yang perlu kamu hindari demi menjaga mental dan kebaikanmu adalah mereka yang sering mengajakmu langsung tidak langsung pada hal negatif.

Contohnya dia sering mengajakmu bolos kuliah atau sekolah, berusaha menunda-nunda tugas bersama, dan sebagainya.

Atau ketika kamu bilang ingin mencoba hal baru untuk meningkatkan keterampilan, dia malah bilang itu hal yang tidak penting dan buang-buang waktu.

Sehingga sadar tak sadar dia justru tampak seperti menghambat prosesmu dalam berkembang.

Baca Juga: Ciri Teman yang Merusak Mental (Toxic Friends), Apakah Sahabatmu Termasuk?

Teman yang baik harus saling memperbaiki diri, bersama-sama mengembangkan kemampuan masing-masing, bukan malah menjerumuskan pada hal negatif.

  1.     Mendominasi kamu

Rasanya seolah-olah dia memegang kendali terhadap segala hal dalam kehidupanmu.

Seperti apa pun yang ingin kamu lakukan harus sesuai dengan keinginan dia.

Baca Juga: 3 Tanda Circle Pertemanan yang Toxic, Hindari Demi Kesehatan Mentalmu!

Atau pembicaraan harus terfokus pada apa yang dia katakan.

Alih-alih nyaman dan senang, kamu justru merasa tertekan ketika berteman dengan teman toxic seperti itu.

  1.     Tidak suka ketika kamu pencapaian, merasa iri dan sering nyinyir

Kamu pernah dituduh tidak setia kawan ketika kamu melakukan sesuatu hal tapi tidak bersama dia?

Baca Juga: Sadari! 4 Kebiasaan Ini Ternyata Toxic di Mata Orang Lain, Sering Dianggap Sepele!

Jika iya, berarti dia bisa saja termasuk ke dalam teman yang toxic, apalagi jika dia merendahkan dan menganggap remeh pencapaianmu.

Sebab seharusnya sebuah pertemanan adalah saling mendukung satu sama lain.

  1.     Berteman karena ingin memanfaatkanmu

Dia tentu tidak akan memberi tahu kamu bahwa dia berteman denganmu hanya untuk memanfaatkan, tetapi dari perilakunya saja pasti kelihatan.

Baca Juga: Ini 6 Tanda Kamu Sebenarnya Toxic Positivity, Awas Terjebak!

Biasanya, teman toxic yang hanya memanfaatkanmu sering meminta bantuan demi dirinya sendiri tetapi ketika kamu butuh, dia tidak pernah ada membantu.

Dia cenderung terus memintamu melakukan hal-hal yang berkaitan untuk kebaikan dirinya, tetapi tidak memikirkan dirimu sama sekali.

Itulah di antaranya ciri-ciri teman toxic yang dapat merusak mental kamu dan harus dihindari, sebagaimana SragenUpdate.com rangkum dari Instagram @mudahbergaul.

Jika kamu sudah melihat semua ciri-ciri tersebut ternyata ditunjukkan temanmu sendiri, kira-kira kamu masih mau bertahan?

Baca Juga: Terus Positif Thinking Tak Selamanya Bagus dan Bisa Mengarah pada Toxic Positivity? Begini Menurut Psikolog.***

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Instagram / @mudahbergaul


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah