Mikhail Gorbachev, Sosok Pemimpin Terakhir Uni Soviet Tutup Usia di Umur 91 Tahun

- 31 Agustus 2022, 21:50 WIB
Mikhail Gorbachev, Sosok Pemimpin Terakhir Uni Soviet Tutup Usia di Umur 91 Tahun
Mikhail Gorbachev, Sosok Pemimpin Terakhir Uni Soviet Tutup Usia di Umur 91 Tahun /Reuters/Sergei Karpukhin/

SRAGEN UPDATE - Pada Selasa, 30 Agustus 2022 pemimpin terakhir Rusia, Mikhail Gorbachev meninggal dunia di usia 91 tahun di Moskow.

Mikhail Gorbachev merupakan kelahiran 2 Maret 1931 di Privolnoye, Rusia. Ia memimpin Uni Soviet dari 1985 hingga runtuhnya pada 1991.

Kematian Mikhail Gorbachev ini dilaporkan oleh Rumah Sakit Klinis Pusat dalam sebuah pernyataan pada 30 Agustus 2022.

Dikutip dari Pikiran-Rakyat.com oleh SragenUpdate.com, Mikhail Gorbachev meninggal dunia lantaran telah lama mengidap penyakit serius.

Baca Juga: Waspada! Jangan Mandi Setelah Melakukan 4 Hal Ini, Salah Satunya Mandi Setelah Makan

Kematian Gorbachev ini terjadi pada enam bulan setelah invasi Rusia ke Ukraina, di mana hal tersebut telah meningkatkan ketegangan antara Moskow dan Barat.

Gorbachev akan dimakamkan di sebelah makam istrinya, Raisa, yang meninggal pada 1999 di pemakaman Novodevichy Moskow.

Kabar meninggalnya Mikhail Gorbachev pun langsung tersebar ke seluruh negara, bahkan para pemimpin negara juga beri ucapan bela sungkawa.

Presiden Rusia Vladmir Putin pun menyampaikan rasa bela sungkawa terdalamnya atas kematian Mikhail Gorbachev.

Selain itu, Presiden Amerika Serikat Joe Biden pun juga menyampaikan rasa dukanya atas meninggalnya Gorbachev.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x