Jadwal SKD CPNS 2021 Titik Lokasi Kanreg V BKN Jakarta: Pemkot Depok, Tangerang, Tangsel, Bogor, Banten

- 30 Agustus 2021, 16:07 WIB
Pelaksanaan seleksi CASN dilaksanakan pada 2 September 2021
Pelaksanaan seleksi CASN dilaksanakan pada 2 September 2021 /Instagram @bkngoidofficial/

SRAGEN UPDATE – Jadwal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) untuk Calon Aparatur Sipil Negara yang berlokasi di Kantor Regional V Badan Kepegawaian Negara Jakarta sudah keluar. Jadwal SKD tersebut di Kanreg V BKN akan dilaksanakan mulai 2 September 2021.

Dalam daftar, ada 364 instansi dan sesi mengikuti SKD di Kanreg V BKN Jakarta yang terbagi dalam tiga sesi.

Untuk Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Pemkot Tangerang, Pemkot Tangerang Selatan, Pemkot Bogor, dan Pemerintah Provinsi Banten, SKD diselenggarakan pada 2 – 10 September 2021.

Berikut jadwal lengkap Pemkot Depok, Pemkot Tangerang, Pemkot Tangerang Selatan, Pemkot Bogor, Pemkab Bogor, dan Pemprov Banten yang titik lokasi SKD di Kanreg V BKN Jakarta:

Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Gratis Daerah Yogyakarta Terbaru Bulan September Jenis Sinovac dan Sinopharm

Untuk semua instansi, peserta mendapatkan ruang ujian di Ruang 1 semua. Berikut keterangan waktu tiap sesi yang dibagi menjadi dua bagian (dala WIB) :

Sesi 1

Bagian 1 : 06.30 - 08.00

Bagian 2 : 08.00 - 09.40

Sesi 2

Bagian 1 : 09.30 - 11.00

Bagian 2 : 11.00 - 12.40

Sesi 3

Bagian 1 : 12.30 - 14.00

Bagian 2 : 14.00 - 15.40

Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Gratis Terbaru Daerah Solo Raya Bulan Agustus dan September, Cek Informasi Lengkapnya!

1. Pemerintah Kota Depok

Jadwal dan pembagian sesi :

a. Kamis, 2 September 2021 : Sesi 1 (90 peserta) dan Sesi 2 (90 peserta)

b. Jumat, 3 September 2021 : Sesi 1 (90 peserta) dan Sesi 2 (19 peserta)

 

2. Pemerintah Kota Tangerang

Jadwal dan pembagian sesi:

a. Sabtu, 4 September 2021 : Sesi 2 (44 peserta) dan Sesi 3 (90 peserta)

b. Minggu, 5 September 2021 : Sesi 1 (90 peserta); Sesi 2 (90 peserta) dan Sesi 3 (90 peserta)

c. Senin, 6 September 2021 : Sesi 1 (90 peserta) dan Sesi 2 (90 peserta)

 Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Gratis Daerah Karanganyar 30 dan 31 Agustus 2021, Cek Informasinya Segera!

3. Pemerintah Kota Tangerang Selatan

Jadwal dan pembagian sesi:

a. Jumat, 3 September 2021 : Sesi 2 (71 peserta)

b. Sabtu, 4 September 2021 : Sesi 1 (90 peserta) dan Sesi 2 (90 peserta)

 

4. Pemerintah Kota Bogor

Jadwal dan pembagian sesi:

a. Senin, 6 September 2021 : Sesi 2 (90 peserta) dan Sesi 3 (90 peserta)

b. Selasa, 7 September 2021 : Sesi 1 (90 peserta); Sesi 2 (90 peserta) dan Sesi 3 (38 peserta)

 Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Moderna Gratis Daerah Malang Bulan Agustus dan September, Berikut Efek Sampingnya

5. Pemerintah Provinsi Banten

Jadwal dan pembagian sesi:

a. Rabu, 8 September 2021 : Sesi 2 (90 peserta) dan Sesi 3 (13 peserta)

Tiap sesi di bagi menjadi dua bagian. Bagian pertama mendapat anggaran waktu 90 menit yang digunakan untuk persiapan peserta SKD, seperti Registrasi dan pemberian PIN peserta, penitipan barang, body checking, dan peserta masuk ruang tunggu steril.

Sedangkan bagian 2 digunakan untuk mengerjakan soal-soal SKD yang berikan waktu 100 menit.***

Editor: Denny Anugrah Wicaksono

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah