Info Jadwal Vaksin Anak, Umum, dan Booster Covid-19 di Tangerang Banten 26 - 28 Januari 2022, Wilayah Ciledug

- 25 Januari 2022, 13:07 WIB
Info Jadwal Vaksin Anak, Umum, dan Booster Covid-19 di Tangerang Banten 26 - 28 Januari 2022, Wilayah Ciledug
Info Jadwal Vaksin Anak, Umum, dan Booster Covid-19 di Tangerang Banten 26 - 28 Januari 2022, Wilayah Ciledug /Elf-Moondance/Pixabay
 
SRAGEN UPDATE – Info jadwal vaksin booster Covid-19 sudah dimulai serentak di berbagai wilayah Indonesia pada 12 Januari 2022 dan kali ini termasuk untuk masyarakat Tangerang.
 
Selain itu, bagi kalangan usia anak dan umum 12 tahun ke atas; vaksin juga masih bisa didapatkan di wilayah Tangerang ini.
 
Ada juga vaksin anak, umum dan booster yang diadakan oleh lembaga kesehatan wilayah Tangerang ini akan berlangsung pada 26 – 28 Januari 2022 dan tepatnya diselenggarakan di UPT Puskesmas Ciledug.
 
Sementara vaksin anak dan umum adalah kelanjutan dari program Pemerintah yang sudah berjalan, vaksin Booster Covid-19 dilakukan untuk mencegah penyebaran virus korona terutama varian baru yang disebut Omicron. 
 
Pemberian vaksin Booster Covid-19 juga bertujuan untuk mempertahankan tingkat kekebalan tubuh serta memperpanjang masa perlindungan dari virus.
 
Karena nyatanya, dosis vaksin primer (dosis 1 dan 2) Covid-19 ternyata memiliki jangka waktu untuk masa perlindungannya. 
 
Maka dari itu, Pemerintah menganjurkan masyarakat untuk melakukan vaksin Booster Covid-19 supaya tubuh kita terlindungi lebih lama.
 
Sebagai bentuk dukungan untuk upaya Pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19, beberapa layanan kesehatan atau lembaga di berbagai daerah termasuk Tangerang telah menyediakan semua jenis vaksin termasuk Booster. 
 
Berikut ini info jadwal vaksin Booster Covid-19 dan rincian mengenai waktu pelaksanaan, lokasi, dan syarat ketentuannya di wilayah Tangerang; khususnya Ciledug.
 
1. Vaksin Anak (6-11 tahun)
 
Berikut adalah syarat dan ketentuannya:
 
- Vaksin yang tersedia adalah Sinovac
 
- Sehat dan berusia 6-11 tahun
 
- Membawa foto copy identitas KIA atau KK
 
- Tanggal dan lokasi pelaksanaan: 
1) Rabu, 26 Januari 2022 di GOR Puri Kartika
2) Kamis, 27 Januari 2022 di (SDI Al-Hasanah, MI Nurul Yaqin, dan SDN Sudimara 6)
3) Jum’at, 28 Januari 2022 di (SDI AT Thahirin dan SDN Sudimara 3)
 
- Waktu pelaksanaan: pukul 08.00 WIB – selesai
 
- Informasi atau kontak: Instagram @ciledugpuskesmas
 
2.    Umum (usia 12 tahun ke atas)
 
Berikut adalah syarat dan ketentuannya:
 
- Vaksin yang tersedia adalah Dosis 1 dan 2 Pfizer, Dosis 2 Sinovac
 
- Sehat dan berusia 12 tahun ke atas
 
- Membawa foto copy identitas KIA/KTP atau KK
 
- Bagi yang mau melakukan vaksin dosis 2, bawa dan tunjukkan sertifilat vaksin dosis 1 dan pastikan jaraknya minimal 28 hari setelah yang pertama
 
- Tanggal pelaksanaan: Rabu s/d Jum’at, 26 – 28 Januari 2022 
 
- Alamat atau lokasi: GOR Puri Kartika, Jl. Kartika Raya No. 73 RT 002/8 Sudimara Selatan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang - Banten
 
- Waktu pelaksanaan: pukul 08.00 WIB – selesai
 
- Informasi atau kontak: Instagram @ciledugpuskesmas
 
3.    Booster
 
- Vaksin yang tersedia adalah vaksin booster Pfizer yang bisa dipergunakan untuk orang-orang yang sudah menerima vaksin primer (1 dan 2) Sinovac atau Astrazeneca.
 
- Sehat dan sudah berumur 18 tahun ke atas
 
- Sudah divaksin primer lengkap (dosis 1 dan 2), lalu jarak waktu sampai jadwal vaksin tertera adalah minimal 6 bulan setelah vaksin 2.
 
- Sudah mendapatkan e-tiket dari aplikasi Pedulilindungi
 
- Membawa foto copy identitas KTP atau KK
 
- Membawa foto copy bukti vaksin dosis 1 dan 2
 
- Tanggal pelaksanaan: Rabu s/d Jum’at, 26 – 28 Januari 2022 
 
- Alamat atau lokasi: GOR Puri Kartika, Jl. Kartika Raya No. 73 RT 002/8 Sudimara Selatan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang - Banten
 
- Waktu pelaksanaan: pukul 08.00 WIB – selesai
 
- Informasi atau kontak: Instagram @ciledugpuskesmas
 
Itulah sumber yang sedang menyelenggarakan vaksin booster di wilayah Tangerang, untuk info lengkapnya bisa menghubungi kontak yang tertera. 
 
Kepedulian lembaga-lembaga yang mengadakan vaksin gratis sudah semakin banyak dan di berbagai daerah. Bagi masyarakat yang prioritas atau sudah memiliki tiket, jangan lupa vaksinasi!***
 

Editor: M Boby Hasan Arfani

Sumber: Instagram @ciledugpuskesmas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x