Prediksi 20 Soal SBMPTN 2022, SOSHUM, Materi Sinonim dan Antonim Kata Beserta Kunci Jawaban

- 1 Februari 2022, 17:28 WIB
Ilustrasi UTBK-SBMPTN 2022.
Ilustrasi UTBK-SBMPTN 2022. /pixabay/f1digitals.

SRAGEN UPDATE - SBMPTN 2022 diprediksi akan diselenggarakan pada 23 Maret-15 April 2022. SOSHUM memiliki materi Sinonim dan Antonim sebagai salah satu tes masuk perguruan tinggi.

Prediksi 20 soal Sinonim dan Antonim SBMPTN 2022 bagian SOSHUM beserta kunci jawaban dapat dijadikan bahan pelatihan bagi para peserta yang hendak mengikuti ujian masuk ini.

Sinonim dan Antonim SBMPTN 2022 pada SOSHUM terdapat beberapa prediksi 20 soal dengan kunci jawaban dari jawaban beberapa soal. Berikut ini dapat dipelajari dari artikel ini.

Baca Juga: Materi Prediksi Soal SBMPTN 2022 Soshum, SEJARAH, Klasifikasi Zaman Prasejarah Berdasarkan Arkeologi

20 soal ini hanya prediksi bukan bersifat valid mirip dengan ujian SBMPTN 2022, namun dapat menjadi bahan pelatihan.

SOAL SINONIM:

Petunjuk: Soal 1-10 merupakan jenis soal Sinonim. Pilihlah jawaban yang emmiliki persamaan makna dengan kata yang merupakan soal.

1. Akronim

a. ungkapan

b. istilah

c. definisi

d. singkatan

e. bahan kimia

Baca Juga:  Info Jadwal Vaksin Booster di Sukoharjo dan Malang 2 – 3 Februari 2022, Segera Cek Link Pendaftarannya

2. Usaha untuk menentang dominasi kekuasaan adalah :

a. makar

b. membangkang

c. kritik

d. disosiasi

e. konflik

3. Hipotesis

a. sangkaan

b. dugaan

c. kesimpulan

d. keputusan

e. kesimpulan awal

Baca Juga: 5 Titik Lokasi Pusat Pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 di Maluku dan Papua: dari Univ Pattimura hingga Cenderawasih

4. Konsideran

a. pengantar

b. pendahuluan

c. pertimbangan

d. keputusan

e. pedoman

5. Abangan

a. kakak

b. merah

c. kaum

d. adat

e. kepercayaan

Baca Juga: Info Jadwal Vaksin Samarinda Tanggal 2-9 Februari 2022, Jenis Vaksinasi Booster, Astrazeneca, Pfizer

6. Absolut

a. pasti

b. kekang

c. paksa

d. mutlak

e. total

7. Asketik

a. duniawiah

b. rasional

c. ritual

d. keimanan

e. perjanjian

Baca Juga: Info 6 Titik Lokasi Pusat Pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 di Provinsi Bali, NTB, dan NTT

8. Fluktuasi

a. stabil

b. nilai tukar

c. gejolak

d. penarikan

e. permintaan

9. Pailit

a. pelit

b. jahat

c. bangkrut

d. gagal

e. rusak

Baca Juga: Info 7 Titik Lokasi Pusat Pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 di Provinsi Jawa Timur

10. Kompensasi

a. ancaman

b. hukuman

c. ganjaran

d. imbalan

e. dukungan

SOAL ANTONIM

Soal nomor 11-20 adalah jenis soal yang meminta jawaban dalam bentuk kata-kata yang mempunyai kebalikan arti atau yang memiliki arti yang berlawanan. 

Oleh karena itu pilihlah jawaban yang mempunyai makna yang berlawanan dengan soal.

Baca Juga: Info Beasiswa Terbaru 2022 untuk SMA/SMK/MA dan Gap Year: Persyaratan, Cara Pendaftaran, dan Timeline

11. Lawan kata aktif = ?

a. Dinamis

b.Statis

c. Pasif

d. Inisiatif

e. Kreatif

12. Lawan kata canggih = ?

a. Ruwet

b. Kompleks

c. Berbelit-belit

d. Sederhana

e. Ringkas

Baca Juga: Jadwal Vaksin di Banjarmasin dan Banjarbaru Hari Senin–Sabtu Februari 2022: Booster, Astrazeneca, Sinovac

13. Lawan kata monoton = ?

a. bergerak-gerak

b. berulang-ulang

c. berubah-ubah

d. berselang-seling

e. terus menerus

14. Lawan kata Kontemporer = ?

a. modern

b. maju

c. ketinggalan zaman

d. klasik

e. kuno

Baca Juga: Jadwal Vaksin di Solo Tanggal 2-3 Februari 2022 Jenis Vaksin Booster, Sinovac dan Astrazeneca

15. Lawan kata Mutualisme = ?

a. Amutualisme

b. Simbiosisme

c. Ekosistem

d. Parasitisme

e. Konyugasi

16. Lawan kata Lahir = ?

a. Mati

b. Keguguran

c. Batin

d. Jiwa

e. Roh

Baca Juga: Tahun Baru Imlek 2022 : Mengenal Cara Ucapan Salam dan Tradisi Pada Saat Chinese New Year

17. Lawan kata pagas = ?

a. Sambung

b. Potong

c. Tambah

d. Kurang

e. Patah

18. Lawan kata Penawaran = ?

a. Permintaan

b. Pembelian

c. Pemesanan

d. Pengembalian

e. Pemenuhan

19. Lawan kata deduksi = ?

a. Konduksi

b. Induksi

c. Reduksi

d. Transduksi

e. Intuisi

20. Lawan kata imigrasi = ?

a. Migrasi

b. Emigrasi

c. Transmigrasi

d. Pemukiman

e. Kampung

Baca Juga: Info Jadwal Vaksin Gratis di Sukoharjo, Tulungagung, dan Kediri 2 Februari 2022 Dosis 1 dan 2

KUNCI JAWABAN

  1. d. singkatan
  2. a. Makar
  3. e. kesimpulan awal
  4. c. pertimbangan
  5. e. kepercayaan
  6. d. mutlak
  7. d. keimanan
  8. c. gejolak
  9. c. bangkrut
  10. d. imbalan

 Baca Juga: 4 Lokasi Tes Swab Antigen dan PCR Murah di Gresik Jawa Timur, Yuk Cek Alamat dan Harganya

  1. c. Pasif
  2. d. Sederhana
  3. d. berselang-seling
  4. d. klasik
  5. d. Parasitisme
  6. a. Mati
  7. a. sambung
  8. a. Permintaan
  9. b. Induksi
  10. b. Emigrasi

Demikian prediksi 20 soal SBMPTN 2022 Sinonim dan Antonim beserta kunci jawaban yang dapat Anda pelajari untuk menyongsong ujian yang akan datang. Good Luck!***

 

 

Editor: Arina Nihayati

Sumber: Bank Soal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah