Resmi Naik, Ini Harga Ojol Terbaru 10 September 2022 yang Ditetapkan Kemenhub, Terbagi Jadi 3 Zona Wilayah

- 10 September 2022, 20:54 WIB
Resmi Naik, Ini Harga Ojol Terbaru 10 September 2022 yang Ditetapkan Kemenhub, Terbagi Jadi 3 Zona Wilayah
Resmi Naik, Ini Harga Ojol Terbaru 10 September 2022 yang Ditetapkan Kemenhub, Terbagi Jadi 3 Zona Wilayah /instagram @jangantulalit/

SRAGEN UPDATE – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia resmi menaikkan harga ojol (Ojek Online) terbaru hari ini, Sabtu, 10 September 2022.

Harga ojol terbaru yang naik hari ini, berlaku untuk kendaraan roda dua yang ada di Indonesia.

Penetapan harga ojol terbaru ini juga resmi diberlakukan hari ini di seluruh wilayah Indonesia yang telah terbagi ke dalam 3 zona wilayah.

Besaran kenaikan harga ojol terbaru ini terbagi dalam 3 zona wilayah dengan harga yang berbeda-beda yaitu Zona 1, Zona 2, dan Zona 3.

Baca Juga: Pengemudi Ojol Ditemukan Tewas Nekat Lompat dari Jembatan Suramadu, Akhirnya Terungkap

Zona 1 meliputi wilayah Jawa (non Jabodetabek), Sumatera dan Bali.

Kemudian, Zona 2 meliputi wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi).

Sementara Zona 3 meliputi wilayah Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, Kepulauan Maluku, dan Papua.

Lalu, berapa harga ojol terbaru di masing-masing 3 zona wilayah tersebut?

Baca Juga: Menko Airlangga Hartarto Jelaskan Penanganan PMK dan Dorong Kerjasama Pembiakan Sapi dengan Selandia Baru

Dilansir SragenUpdate.com dari Instagram @indonesiabaik.id berikut harga ojol terbaru yang ditetapkan oleh Kemenhub RI pada 10 September 2022:

  1.     Zona 1

Wilayah yang masuk ke dalam Zona 1 adalah wilayah Jawa (non Jabodetabek), Sumatera dan Bali

Adapun harga ojol terbaru yang berlaku di wilayah Zona 1 adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Festival Indonesia Bertutur 2022 di Borobudur Diadakan, Ambil Tema Masa Lalu dan Masa Depan

  •         Biaya jasa batas bawah: Rp2.000 per kilometer
  •         Biaya jasa batas atas: Rp2.500 per kilometer
  •         Rentang biaya jasa minimal per 4 kilometer Rp8.000 – Rp10.000
  1.     Zona 2

Baca Juga: Tak Kunjung Keluar Temui Massa yang Demo, Ternyata Ketua DPR Puan Maharani Sedang Rayakan Ulang Tahun

Wilayah yang masuk ke dalam Zona 2 adalah wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi)

Adapun harga ojol terbaru yang berlaku di wilayah Zona 1 adalah sebagai berikut:

  •         Biaya jasa batas bawah: Rp2.550 per kilometer
  •         Biaya jasa batas atas: Rp2.800 per kilometer

Baca Juga: Jaksa Pinangki Tersangka Kasus Suap Djoko Candra Bebas, Netizen Ramai Soroti Hukuman yang Disunat 2 Tahun

  •         Rentang biaya jasa minimal per 4 kilometer: Rp10.200 – Rp11.200
  1.     Zona 3

Wilayah yang masuk ke dalam Zona 3 adalah wilayah Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara dan sekitarnya, Kepulauan Maluku, dan Papua

Adapun harga ojol terbaru yang berlaku di wilayah Zona 3 adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Awalnya Murah Kini Diduga Naik Harga Karena Dipaksa, Berikut Daftar Harga Terbaru BBM di SPBU VIVO

  •         Biaya jasa batas bawah: Rp2.300 per kilometer
  •         Biaya jasa batas atas: Rp2.750 per kilometer
  •         Rentang biaya jasa minimal per 4 kilometer Rp9.200 – Rp11.000.***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Instagram / @indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah