PON XX Papua 2021 Kontingen Jawa Barat, Raihan Medali Jawa Barat dan Dukungan Pemprov Jabar

- 18 Oktober 2021, 11:19 WIB
Ilustrasi - Ekspresi pasangan atlet menembak Jawa Barat, Fathur Gustafian (kiri) dan Citra Dewi Resti (kanan), ketika berhasil menjuarai final nomor 10 Meter Air Rifle Mixed Team PON Papua di Lapangan Tembak Indoor Kampung Harapan, Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis, 7 Oktober 2021.
Ilustrasi - Ekspresi pasangan atlet menembak Jawa Barat, Fathur Gustafian (kiri) dan Citra Dewi Resti (kanan), ketika berhasil menjuarai final nomor 10 Meter Air Rifle Mixed Team PON Papua di Lapangan Tembak Indoor Kampung Harapan, Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis, 7 Oktober 2021. /Antara Foto/Zabur Karuru/ANTARA FOTO
 
SRAGEN UPDATE – PON XX Papua 2021 diadakan pada tanggal 2 sampai 15 Oktober 2021 dengan jumlah kontingen sebanyak 1.281 orang.

Selain itu dalam PON XX Papua 2021 juga terdapat 770 atlet dari 37 cabang olahraga dan total 681 medali emas.

Dalam PON XX Papua 2021 Berikut Raihan Medali Jawa Barat.
 
Baca Juga: Jadwal Vaksin di Sleman - Yogyakarta tanggal 18, 19 dan 21 Oktober 2021 di RSUD Sleman. Cek infonya disini

Medali emas pertama Jawa Barat, Cabang olahraga Aeromodelling – Gantole dengan Ketepatan Mendarat Perorangan Kelas A oleh Ayat Supriatna 29 September 2021.

Target medali Emas Jabar sebanyak 136 – 143.

Sudah tercapai sampai 11 Oktober 2021 pada pukul 13.00 WIB sebanyak 89 medali emas, 69 perak, dan 77 perunggu.
 
Baca Juga: Jadwal Vaksin Bandung tanggal 28 Oktober 2021 Vaksin Astrazeneca Dosis 1 diselenggarakan di Auditorium RRI

Medali emas tersisa 239 emas, pertandingan sampai tanggal 15 Oktober 2021.

Unggulan Jawa Barat yang masih bertanding antara lain: Pencak Silat, Renang, Angkat Berat, Karate, Tarung Derajat, Kempo, Bulutangkis, Dayung TBR, Selam Laut, Menembak, Tinju, Bola Volley Putra dan Putri, Sepakbola Putri.

Jawa Barat dalam mengikuti PON XX Papua 2021 didukung oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
 
Baca Juga: Info Jadwal dan Lokasi Terbaru Vaksin Solo, Pada 18, 19, 21 Oktober 2021, Dosis 1 dan 2, Segera Daftar!

Dukungan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam PON XX Papua 2021 adalah sebagai berikut :

- Pemberian vaksin bagi seluruh Kontingen Jawa Barat

- SWAB PCR Kontingen dan pengiriman tim SWAB Dinkes Jabar dari Laboratorium Kesehatan ke Papua

- Percepatan Tes CPNS bagi Kontingen Jawa Barat yang mengikuti PON XX diikuti oleh 48 peserta
 
Baca Juga: Info Terbaru Jadwal dan Lokasi Vaksin Gratis Banjarmasin di Bulan Oktober 2021, Beserta Cara Daftar

- Tempat karantina di BPSDM saat kepulangan Kontingen, sesuai dengan Addendum kedua Surat Edaran Nomor 17 tahun 2021 tentang Ketentuan Perjalanan Orang Dalam Negeri Pada Masa Covid-19 untuk PON XX Papua 2021

- Monitoring dan controling terhadap Kontingen Jawa Barat yang sudah pulang ke daerah masing-masing melalui Dinas Kesehatan Kabupaten atau Kota

Pemerintah Jawa Barat mempunyai slogan dalam PON XX Papua 2021 ini, yaitu Jabar Juara, Jabar Kudu Meunang, Papua Sahabat Jabar.***

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah