Pecinta Pedas Wajib Coba! Botok Mercon Mbah Wiro Kuliner Legend Sragen yang Pernah Dikunjungi Farida Nurhan

25 Desember 2022, 15:10 WIB
Pecinta Pedas Wajib Coba! Botok Mercon Mbah Wiro Kuliner Legend Sragen yang Pernah Dikunjungi Farida Nurhan /Tangkap layar YouTube/Farida Nurhan

SRAGEN UPDATE – Botok mercon Mbah Wiro ini menjadi kuliner kebanggaan Sragen, yang sudah buka sejak tahun 1980. Memiliki cita rasa makanan yang sangat pedas, cocok buat Sragenia yang suka pedas.

Dalam sehari Botok Mercon Mbah Wiro ini menghabiskan 10-15 kg cabai setan, karena sudah banyaknya pelanggan Mbah Wiro yang datang untuk makan botok mercon legendaris ini.

Tidak hanya dari warga Sragen sendiri, melainkan dari pelanggan dari luar kota pun sudah banyak yang tahu, jika botok mercon Mbah Wiro ini sudah tidak perlu diragukan cita rasa makanannya.

Dalam channel YouTube-nya, Farida Nurhan membagikan bagaimana proses pembuatan botok mercon tersebut.

Baca Juga: Tahun Depan, Membeli Gas LPG 3kg Harus Menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP)

Ikan patin atau ayam yang sudah digoreng, disiram sambal mercon lalu dibungkus menggunakan daun pisang.

Setelah 10-15 menit dikukus, botok mercon Mba Wiro sudah siap dihidangkan.

Isian menu botok mercon yang disajikan di warung botok mercon Mbah Wiro ini ada dua jenis, yakni ada botok ayam dan botok ikan patin.

Dari kedua jenis botok ini masing-masing memiliki ciri khas tersendiri, untuk botok mercon ikan patin sendiri memiliki rasa lembut dari ikannya.

Rasa pedas dari botok ini masih bisa untuk dinikmati, karena dalam bumbunya terdapat campuran gula merah.

Jadi masih ada rasa cita rasa manis.

Baca Juga: 3 Selebritis Korea Dinobatkan sebagai Pemilik Perilaku Terburuk Tahun 2022, Ada Kim Tae Ri

Botok mercon Mbah Wiro Farida Nurhan

Tempat kuliner botok mercon Mbah Wiro ini berada di wilayah Sragen, tepatnya di Jl. Gemolong-Sragen, Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Sragen Jawa Tengah.

Warung makan botok mercon Mbah Wiro ini buka mulai pukul jam 6 pagi sampai jam 5 sore, buat kalian yang suka dengan rasa pedas, sajian ini patut untuk dicoba.

Satu porsi botok mercon Mbah Wiro ini masih ramah dikantong, hanya dengan 24 ribu rupiah saja, kemudian untuk harga seporsi nasi putihnya hanya 4 ribu rupiah.

Sragenia sudah bisa menyantap Botok Mercon yang sudah legend ini.

Di Warung botok mercon Mbah Wiro ini tidak hanya menjual botok saja, ada menu samping lainnya seperti tempe goreng, tahu goreng, telor asin, dan kerupuk.

Baca Juga: 6 Oleh-Oleh Khas Sragen yang Wajib Dibeli, Saat Liburan ke Sragen yang Dijuluki Bumi Sukowati

Yuk, Sragenia jangan lupa mampir ke botok mercon Mbah Wiro ini, saat datang ke Sragen. ***

 

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler