Dirikan 4 Pabrik, Indomie di Nigeria Menjadi Pasar Paling besar Penjualan Indofood di Afrika

- 9 Juni 2021, 06:39 WIB
Ilustrasi - Indomie di Nigeria menjadi mie instan yang banyak digermari masyarakat disana.
Ilustrasi - Indomie di Nigeria menjadi mie instan yang banyak digermari masyarakat disana. /Instagram.com/@indomie/

SRAGEN UPDATE – Sudah menjadi rahasia umum, Indomie menjadi produk mie instan andalan masyarakat Indonesia. Akan tetapi tahukah kamu mie kebanggan kita itu menjadi mie instan yang paling digemari oleh masyarakat Nigeria?

Dikutip Sragen Update dari kanal Youtube Akbar Faizal Unsencored pada hari Senin, 7 Juni 2021 melalui wawancara bersama Adrianto Yuliar, General Manager Indofood.

Adrianto Yuliar menyampaikan bahwa Nigeria menjadi negara Afrika yang pasarnya paling besar untuk penjualan Indomie.

“Pasar terbesar nomor satu adalah Nigeria, selanjutnya disusul negara Afrika untuk penjyalan Indomie.

Baca Juga: Perbedaan PNS, ASN, dan PPPK. Sudah tahu?

Ia mencitakan kebiasaan unik di Nigeria, saking favoritnya bahkan disana ada program posyandu. Lalu, agar anak kecil mau datang kesana, ibu-ibu menggunakan Indomie untuk iming-iming agar anaknya mau ikut.

“Jadi ibunya bujuk anaknya, ‘kamu datang ya, nanti di kasih Indomie’ anak-anak pun otomatis langsung semangat ikut” Ungkap Adrianto.

Besarnya permintaan produk mie instan Indomie, membuat Indofood sudah mendirikan 4 pabrik Indomie di Nigeria. Bahkan rata-rata produksi dari pabrik tersebut mencapai 8 juta bungkus per hari.

Selera masyarakat Nigeria ternyata tidak jauh berbeda dengan masyarakat Indonesia. Bahkan bumbu Indomie yang dipakai di Indonesia juga banyak digemari di Nigeria.

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x