Yonghwa CNBLUE Beberkan Cara Baru Idol K-pop Berkencan Secara Diam-diam

- 7 September 2023, 20:41 WIB
Yonghwa CNBLUE Beberkan Cara Baru Idol K-pop Berkencan Secara Diam-diam
Yonghwa CNBLUE Beberkan Cara Baru Idol K-pop Berkencan Secara Diam-diam /Instagram.com/@jyheffect0622

SRAGEN UPDATE – Sebelum maraknya media sosial seperti saat ini, para idol K-pop harus ‘berkreasi’ untuk berkencan secara diam-diam, seperti memasukkan nomor telepon mereka ke dalam sandwich di acara musik Inkigayo.

Baru-baru ini, salah satu idol K-pop generasi kedua yaitu Yonghwa CNBLUE hadir sebagai bintang tamu dalam acara ‘Pungja Loves Alcohol’.

Selama penampilannya di ‘Pungja Loves Alcohol’, Yonghwa CNBLUE mengungkapkan cara baru para idol K-pop berkencan secara pribadi.

Karena Yonghwa CNBLUE telah berkecimpung di industri hiburan Korea hampir 15 belas tahun lamanya, Pungja meminta nasihat kepada pria berusia 34 tahun tersebut tentang bagaimana caranya dapat berkencan secara diam diam dengan seseorang.

Baca Juga: 7 Tips Menjaga Mood Belajar yang Positif Setiap Hari, Gunakan Teknik Belajar yang Berbeda!

Yonghwa mengatakan bahwa dirinya mendengar ada banyak hal yang telah berubah akhir-akhir ini.

Banyak idol K-pop yang memiliki akses lewat handphone, Yonghwa mengungkapkan bahwa fungsi AirDrop Apple telah menjadi metode andalan para idol K-pop saat ini untuk menjalin kedekatan atau bahkan hubungan.

Kemudian, Pungja mempertanyakan mengapa hal tersebut dapat terjadi?

Meskipun KakaoTalk adalah aplikasi chat yang mudah digunakan, Yonghwa menjelaskan bahwa AirDrop lebih baik bagi para idol K-pop agar tidak ketahuan oleh staf dan manajer mereka.

Jadi, setiap kali para idol K-pop berpacaran secara diam diam, mereka menyalakan AirDrop satu sama lain untuk berkomunikasi ketika hadir dalam acara yang sama.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah