3 Alasan Nonton Lovely Runner: Romansa Lintas Waktu yang Bertabur Aktor Populer

- 8 April 2024, 23:39 WIB
3 Alasan Nonton Lovely Runner: Romansa Lintas Waktu yang Bertabur Aktor Populer
3 Alasan Nonton Lovely Runner: Romansa Lintas Waktu yang Bertabur Aktor Populer /Instagram.com/@tvN_drama/

SRAGEN UPDATE – Drama terbaru tvN yang berjudul Lovely Runner akan tayang pada 8 April 2024.

Pecinta drakor wajib menonton Lovely Runner dengan 3 alasan utama yang pastinya sulit untuk ditolak.

3 alasan nonton Lovely Runner dengan cerita romansa lintas waktu yang diperankan oleh aktor populer Korea Selatan.

Pemeran utama Lovely Runner yakni Kim Hye Yoon dan Byun Woo Seok yang telah dikenal luas dengan kemampuan aktingnya.

Mereka akan ditemani oleh pemeran pendukung yang tidak kalah menarik dan bertalenta mengagumkan.

Baca Juga: THE BOYZ Akhirnya Resmi Umumkan Tanggal dan Tempat untuk Konser Tur Dunia Mendatang

Drama Lovely Runner disutradarai oleh Yoon Jong Ho dan ditulis oleh penulis naskah Lee Si Eun.

Berikut 3 alasan pecinta drakor harus nonton Lovely Runner:

1. Romansa Lintas Waktu

Lovely Runner mengisahkan seorang penggemar bernama Im Sol (Kim Hye Yoon) yang kembali ke masa lalu yakni tahun 2008 untuk menyelamatkan biasnya Ryu Sun Jae (Byun Woo Seok).

Im Sol berniat untuk membantunya bertahan dari masa sulit selama hidupnya dan mencegah Sun Jae melakukan tindakan buruk pada dirinya sendiri.

2. Pemeran Pendukung dari Aktor Populer

Tidak hanya Hye Yoon dan Woo Seok yang menarik banyak perhatian dari drama ini.

Namun, juga pemeran pendukung yang dipenuhi dengan aktor populer saat ini.

Baca Juga: 16 Narapidana Perempuan di Lapas Palembang Mendapat Remisi Sakit Menahun dalam Rangka Hari Kesehatan Dunia

Terlihat nama Song Geon Hee, Lee Seung Hyub, Jung Young Joo, Kim Won Hae dan Song Ji Ho yang akan bergabung di Lovely Runner.

Mereka akan berperan dalam drama dan ikut memeriahkan cerita komedi romantis tersebut.

3. Kemistri Hye Yoon dan Woo Seok yang Menarik

Peran Hye Yoon sebagai Im Sol yang kembali ke masa lalu untuk berjuang mengubah nasib Ryu Sun Jae yang diperankan oleh Woo Seok meningkatkan antusias penonton terhadap kemistri yang akan ditampilkan.

Sejak drama ini diumumkan, keduanya telah mengambil perhatian besar dengan perbedaan tinggi badan.

Sutradara Yoon Jong Ho menjelaskan alasan memilih Hye Yoon sebagai pasangan Woo Seok di Lovely Runner.

Menurut sang sutradara, penulis Lee Si Eun sendiri yang memilih Kim Hye Yoon sebagai pemeran Im Sol.

Bahkan Yoon Jong Ho mengatakan jika Hye Yoon tidak menerima tawaran tersebut, drama ini tidak akan terjadi.

Baca Juga: 4 Kudapan Khas Lombok pada Hari Raya Idul Fitri, Salah Satunya Keciputz

Hal itu menunjukkan bahwa Hye Yoon ditakdirkan untuk memerankan karakter Im Sol di Lovely Runner.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah