4 Tipe Introvert: Ada yang Suka di Zona Nyaman, Kira-Kira Kamu yang Mana?

23 Oktober 2022, 20:10 WIB
4 Tipe Introvert: Ada yang Suka di Zona Nyaman, Kira-Kira Kamu yang Mana? /Pixabay/HuyNgan

SRAGEN UPDATE - Menurut definisi, introvert adalah kepribadian seseorang yang membutuhkan waktu sendiri untuk mengisi ulang energinya.

Introvert berbeda dengan anti sosial yang memang tidak mau bergaul.

Introvert merupakan kepribadian yang kompleks, ia tidak bisa diartikan dengan gampang.

Meski susah untuk didefinisikan, akan lebih mudah jika kita membagi introvert ke dalam beberapa tipe.

Baca Juga: Tak Kalah Berbahaya, Dampak Menghirup Asap Rokok sebagai Perokok Pasif Juga Tak Bisa Diabaikan!

Dilansir SragenUpdate.com dari Psych2Go, menurut penelitian profesor psikologi di Wellesley College, ternyata memang ada empat tipe introvert.

Masing-masing tipe ini memiliki perbedaan satu sama lain. Apa saja perbedaannya?

Berikut ini adalah empat tipe kepribadian introvert:

1. Introvert Sosial, Si Suka Gaul

Si introvert sosial adalah yang paling terbuka dan paling mudah bergaul jika dibandingkan dengan keempat tipe lain.

Biasanya tipe introvert ini jarang merasa malu atau cemas jika ada di lingkungan sosial, malah terkadang menikmatinya.

Baca Juga: 2 Rider Ducati Naik Podium, Ini Posisi 10 Teratas pada Race MotoGP Sepang Malaysia 2022: Nomor Marc Marquez?

Namun tetap saja mereka merasa terkuras secara emosional jika terlalu lama berada di luar atau berinteraksi dengan lingkungan sosial.

Meski seperti kebanyakan introvert, tipe ini juga suka menghabiskan waktu sendirian.

Di sisi lain, mereka masih ingin memiliki teman dekat yang bisa diajak curhat atau berbagi masalah lain.

Lalu di antara kelompok kecil itu justru si introvert sosial inilah yang paling aktif ketika ngobrol atau berinteraksi satu sama lain.

Bagi yang tidak kenal dekat, mungkin orang lain bakal mengira bahwa dia adalah ekstrovert, bukan introvert.

Meski terlihat terbuka, tetap saja tipe introvert yang satu ini tidak akan berbagi masalah hidupnya kecuali dengan circle yang dia percayai.

Baca Juga: Kenapa Penamaan Anak Zaman Sekarang Menjadi Lebih Rumit? Ini Alasan dan Penjelasannya

2. Thinker Introvert, Si Paling Filosofis

Seperti yang tertera di judul, si introvert pemikir ini suka sekali tenggelam dengan dunianya sendiri, dunia yang ada di dalam kepalanya.

Namun bukan berarti dia tidak mau bersosialisasi, tetapi tetapi si introvert pemikir ini terbilang jarang bergaul karena 'tersesat' di dunia kecilnya sendiri.Dia suka duduk melamun.

Misal ketika sedang dalam perjalanan naik motor, pikirannya akan ke mana-mana.

Untuk itu, tidak jarang tipe ini akan menjadi deep thinker atau pemikir yang mendalam.

Sehingga dia menyukai hal-hal yang tidak umum.

Seperti hobi membaca buku, menulis, pergi ke pameran seni, sampai suka mempelajari teori-teori filsafat.

Karena sangat pemikir, introvert tipe ini juga suka mengintrospeksi dirinya sendiri.

Ini karena dia bisa menyelaraskan perasaan dalam dirinya.

Artinya dia punya kecerdasan emosional yang baik.Orang-orang mungkin akan sulit buat nyambung dengan si pemikir ini.

Baca Juga: 5 Tips untuk Memperbesar Peluang Kamu dalam Mendapatkan Beasiswa

Karena tipe ini memiliki proses berfikir yang bisa dibilang unik, untuk itu mereka sukar dipahami.

Dengan keadaan dirinya yang susah dipahami, tidak jarang introvert tipe ini selalu merasa kesepian. 

3. Anxious Introvert, Si Paling Gampang Cemas

Seperti namanya anxious berarti cemas.

Tipe introvert ini memiliki sifat yang pemalu.

Anxious introvert akan merasa tidak nyaman ketika berada di lingkungan sosial yang baru, apalagi dalam acara-acara sosial yang besar seperti resepsi pernikahan.

Namun kita mesti membedakannya dengan gangguan kecemasan sosial, keadaan di mana orang secara berlebihan sangat cemas berada di tempat keramaian.

Meski dalam kasus yang ekstrim, tipe introvert ini akan bisa mengalami gangguan kecemasan sosial.

Jika kamu mengalami ini, lebih baik konsultasi ke psikolog profesional.

Tentu semua orang baik introvert, ekstrovert, dan ambivert biasa saja mengalami gangguan kecemasan ini. Jadi tidak perlu khawatir.

Baca Juga: Iwan Bule Enggan Mundur Dari Jabatannya Atas Tragedi Kanjuruan yang Menelan Banyak Korban

4. Restrained Introvert, Si Paling Suka Rutinitas

Tipe ini akan merasa tidak nyaman jika berada dalam keadaan yang serba tergesa-gesa, baik ketika bekerja ataupun aktivitas sosial lain.

Sebaliknya, introvert tipe ini biasanya adalah orang yang pendiam, bijaksana, dan tidak menyukai perubahan.

Jika tipe ini merencanakan traveling, mereka akan melakukan persiapan yang detail dan serinci mungkin.

Tapi pada akhirnya tipe introvert ini lebih suka me time, seperti menonton drakor/anime, membaca buku, atau olahraga.

Tipe introvert ini adalah tipe yang sangat suka rutinitas.

Tidak jarang dia nyaman dengan semua rutinitasnya hingga malah menjadi orang yang mageran.

Terkadang, dia juga nyaman berada di comfort zone dan enggan keluar dari situ.

Baca Juga: Benarkah HYBE Sabotase Perilisan Album Solo BTS? Ini Temuan Penggemar

Meski begitu mereka tetap bisa mengembangkan dirinya sendiri, meski suka menjalani rutinitas yang itu-itu saja.

Itulah empat tipe kepribadian introvert. Kira-kari kamu yang mana?

Jika kamu bukan dari keempatnya, mungkin saja kamu malah seorang yang ambivert atau malah ekstrovert.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler