Apa yang Perlu Kita Ketahui Tentang Imunitas? Begini Penjelasan Ade Rai

- 6 Agustus 2021, 08:57 WIB
Ade Rai soroti para atlet yang alami kelebihan berat badan akibat pandemi Covid-19.
Ade Rai soroti para atlet yang alami kelebihan berat badan akibat pandemi Covid-19. /Instagram/@ade_rai.

SRAGEN UPDATE – Di masa pandemi seperti ini salah satu hal yang perlu diperhatikan dan juga penting adalah imunitas.

Imunitas yang baik dipercayai akan membuat tubuh manusia menolak virus-virus yang akan masuk ke dalam tubuh.

Ade Rai dalam video yang diunggah dalam kanal YouTube-nya menjelaskan tentang apa saja yang perlu diketahui tentang imunitas.

Ade Rai memulai penjelasannya dengan membahas kuman. Kuman masuk ke dalam kategori toxicity yang dikenal dengan opportunistic.

Baca Juga: Indonesia Masih Bertahan di Peringkat Sama dalam Perolehan Medali Bulu Tangkis Sepanjang Olimpiade

Opportunistic tergantung pada tuan rumahnya, dia akan mengambil kesempatan kepada tuan rumah yang ramah kepadanya.

Di sinilah peran manusia terlibat, apakah tubuh memiliki imunitas yang tinggi atau rendah itu yang akan mendefinisikan virus, kuman, atau bakteri itu akan berbahaya atau tidak untuk tubuh.

“Makanya kenapa unik ketika kita sibuk berdebat ini bahaya, ini tidak berbahaya, padahal yang berperan di sini adalah imunitas.” Sedangkan imunitas itu sendiri berhubungan dengan ulah perilaku manusianya.

Selain melakukan protokol kesehatan, manusia juga seharusnya memperhatikan protokol dari dalam.

Baca Juga: Jamie Foxx Bermain Film Sleepless (2017), Ini Informasi Lengkap yang Harus Kamu Ketahui

Hal itu berhubungan erat dengan persyaratan sebagai tuan rumah tadi, apakah manusia berlaku baik pada virus atau tidak.

“Ada yang mengatakan bahwa kita tidak memiliki imunitas, tetapi kitalah imunitas tersebut.”

Tubuh manusia itu pada dasarnya memiliki 6 triliun sel, 60 triliun bakteri, 380 triliun virus, dan sebagainya.

Manusia memiliki sistem saraf yang menjadi command center dan memberikan sinyal kepada arsitek kekebalan tubuh.

Baca Juga: Beberapa Manfaat Air putih Selain Mencegah Dehidrasi dan Menjaga Kesehatan Kulit

Arsitek tersebut yaitu imunitas bawaan, protein yang menciptakan signal (interferon). Imunitas adaptasi yang akan menciptakan antibodi, dan juga ada gut bacteria. Mereka ini tergantung oleh signal yang dikirimkan nervous system atau command center tadi.

“Itulah kenapa ketakutan dan kecemasan bukan opsi yang harus kita adopsi dalam gaya hidup sehat.”

Saat kita bicara imunitas, sel dalam tubuh akan menciptakan kemampuan dalam menciptakan bala tentara atau angkatan bersenjata.

Selain itu manusia juga memiliki selaput sel yang tujuannya menentukan virus bisa masuk atau keluar. Di dalam tubuh juga ada lendir yang akan membantu memerangkap virus masuk.

Baca Juga: 10 Fakta Unik Jin BTS, dari Lahir Di Keluarga Kaya hingga Sempat Mau Menjadi Reporter

Tubuh kita juga memiliki kemampuan untuk menciptakan kecerdasan, dengan menciptakan detoksifikasi. Contohnya pada saat puasa tubuh menciptakan autofagi.

Hal yang paling penting adalah kemampuan memproduksi sel darah putih yaitu cells based immune system.

Baca Juga: 4 Tips Gerakan Untuk Menghilangkan Badan Pegal Selama Work From Home, Begini Caranya!

“Pada dasarnya tubuh manusia begitu cerdas, itu kenapa saya selalu katakan apa yang kita fokuskan di sanalah tenaga kita tersalurkan. Kita ingin berfokus pada kehebatan sebuah kesakitan boleh, tetapi di sisi lain kita perlu fokus pada kehebatan tubuh kita sendiri.”

Tentu saja itu kembali pada pola perilaku hidup manusia.***

Editor: Denny Anugrah Wicaksono

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah