Info Tes Rapid Antigen Gratis untuk Peserta Seleksi PPPK Guru Kabupaten Cilacap, Rentang 12-16 September

11 September 2021, 16:10 WIB
Jadwal dan Lokasi Seleksi PPPK Guru 2021/Tangkapan Layar sscasn.bkn.go.id /

SRAGEN UPDATE — Salah satu persyaratan untuk mengikuti seleksi CASN 2021 adalah tes rapid antigen.

Hal itu ditujukan bagi peserta seleksi uji kompetensi atau SKD, baik PPPK Guru, PPPK NonGuru maupun CPNS.

Dari persyaratan tersebut, berbagai fasilitas kesehatan pun menyediakan pelayanan tes rapid antigen secara gratis untuk peserta seleksi PPPK Guru. Terutama yang berada di Kabupaten Cilacap.

Dilansir dari beberapa akun fasilitas kesehatan Cilacap di Instagram, berikut puskesmas yang menyediakan tes rapid antigen secara gratis:

Baca Juga: Perhatikan 12 Tips dan Trik Menjawab Soal TKP SKD CPNS 2021 Berdasarkan Jenis dan Cirinya. Auto Lulus Ujian!

1. Puskesmas 1 Kroya

Pelayanan tes rapid antigen gratis ditujukan hanya untuk peserta yang memiliki KTP/berdomisili di wilayah Karangturi, Ayamalas, Karangmangu, Pucung Kidul, Mergawati, Pucung Lor, Bajing, Kroya, Pesanggrahan, Pekuncen, dan Bajing Kulon.

Sementara waktu pelaksanaan dan syarat kentetuan mendapat tes rapid antigen gratis, sebagai berikut:

a. Waktu :

- Minggu, 12 September 2021 pukul 13.00-14.30 WIB.

- Senin-Kamis, 13-16 September 2021 pukul 09.00-12.00 WIB.

- Jumat, 17 September 2021 pukul 08.30-10.30 WIB.

b. Syarat dan Ketentuan:

- KTP/surat domisili dari desa.

- Kartu ujian SKD.

- Kartu peserta uji kompetensi PPPK Guru.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 September 2021: Ojol Sengaja Ditabrak, Bukti Peneror Keluarga Al Bukan Orang Biasa?

2. Puskesmas Karangpucung 1

Pelayanan Puskesmas Karangpucung 1, dilaksanakan pada hari kerja. Mulai Senin-Kamis pukul 09.00-11.00 WIB dan Jumat pukul 08.30-10.30 WIB.

Adapun syaratnya sebagai berikut:

1. Membawa KTP.

2. Kartu Pendaftar CPNS/PPPK.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 September 2021: Berhasil Halangi Aksi Narapidana Kabur, Ricky akan Dapat Remisi

3. Puskesmas Maos.

Waktu pelayanan gratis di Puskesmas Maos, pada Senin-Minggu pukul 09.00-11.00 WIB.

Adapun syaratnya sebagai berikut:

1. Memiliki KTP beralamat di Kecamatan Maos.

2. Membawa Fotokopi KTP/surat keterangan domisili.

3. Membawa fotokopi kartu ujian CPNS 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 September 2021: Dirundung Cemburu, Mama Karina Iri Lihat Keakraban Reyna dan Rosa

4. Puskesmas Gandrung

Waktu pelaksanaan dimulai pada 12-16 September 2021 pukul 13.00-15.00 WIB.

Sementara syaratnya sebagai berikut:

1. Membawa KTP/surat domisili untuk desa Gandrungmangu, Bulusari, Gandrungmanis, Layansari, Cisumur, Sidaurip, Muktisari, dan Gintungreja.

2. Membawa kartu peserta ujian PPPK 2021.

3. Melakukan pendaftaran H-1 pelaksanaan rapid antigen melalui link berikut: https://bit.ly/PPPKGuruSwabAntigen.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 September 2021: Reyna Mimpi Al dan Andin Pergi, Pertanda Kejadian Buruk akan Muncul?

5. Puskesmas Kampung Laut

Pelayanan di Puskesmas Kampung Laut akan dilaksanakan setiap hari, mulai pukul 08.00-12.00 WIB.

Adapun persyaratannya sebagai berikut:

1. Fotokopi KTP.

2. Kartu ujian seleksi PPPK.

3. Nomor hp yang aktif.

4. Mendaftar melalui kontak WhatsApp berikut: 085707508636.

Baca Juga: Kabar Baik! Swab Antigen Gratis Untuk CPNS dan PPPK Kabupaten Blora Tahun 2021. Begini Persyaratannya!

6. Puskesmas Cilacap Selatan

Waktu pelaksanaan di Puskesmas Cilacap Selatan dimulai pada 12-17 September 2021 pukul 09.00-11.00 WIB.

Berikut persyaratannya:

1. Mengisi formulir melalui link berikut: https://bit.ly/ANTIGENPPPKGURU.

2. Membawa fotokopi KTP Kecamatan Cilacap Selatan.

3. Membawa kartu ujian PPPK Guru.

Baca Juga: Kembalinya Keanu Reeves Sebagai Neo Dalam Trailer The Matrix 4 Resurrection

7. Puskesmas Adipala 2

Pelaksanaan di Puskesmas Adipala 2 berlaku bagi peserta yang memiliki KTP berdomisili di 7 desa. Di antaranya, Karangbenda, Adiraja, Adireja Wetan, Pedasong, Glempangpasir, Karanganyar, dan Welahan Wetan.

Terkait jadwal pelaksanaan pada 12-17 September 2021. Minggu mulai pukul 13.00-15.00 WIB, Senin-Kamis pukul 10.00-12.00 WIB, dan Jumat pukul 09.00-11.00 WIB.

Adapun syaratnya sebagai berikut:

1. Memiliki KTP berdomisili di 7 desa di atas.

2. Kartu uji kompetensi PPPK Guru.

Baca Juga: Terkena Santet? Begini 3 Ayat Al-Quran Penghancur Jin Asal Dukun

8. Puskesmas Cipari

Waktu pelaksanaan di Puskemas Cipari, pada 12-16 September 2021 dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut:

1. Membawa fotokopi KTP/surat keterangan domisili

2. Membawa kartu seleksi PPPK Guru

3. Bagi yang memiliki BPJS, diharapakan membawa kartunya

4. Pendaftaran dimulai pukul 13.30-14.30 WIB.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 11 September 2021: Papa Surya Tak Tahu Lokasi Makam Selingkuhannya, Akankah Masih Hidup?

9. Puskesmas Dayeuhluhur 1

Waktu pelaksanaan pada Minggu, 12 September 2021 pukul 09.00-10.00 WIB. Senin-Kamis, 13-16 September 2021 pukul 09.00-12.00 WIB dan Jumat, 17 September 2021 pukul 08.30-10.30 WIB.

Sementara persyaratannya sebagai berikut:

1. Fotokopi KTP.

2. Kartu ujian PPPK Guru.

Itulah info terkait tes rapid antigen gratis di Kabupaten Cilacap untuk peserta seleksi PPPK Guru 2021. Semoga peserta seleksi PPPK Guru dapat mendapat pelayanan gratis tersebut dan mempermudah persyaratan mengikuti seleksi CASN 2021.***

Editor: Denny Anugrah Wicaksono

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler