Vaksinasi Massal Digelar, Kapolda Metro Puji Pelaksanaan di JiExpo Kemayoran

- 27 Juni 2021, 20:00 WIB
Kapolda Metro Jaya Puji Pelaksanaan vaksinasi massal di JIExpo Kemayoran
Kapolda Metro Jaya Puji Pelaksanaan vaksinasi massal di JIExpo Kemayoran /Twitter.com/@KemenkesRI

SRAGEN UPDATE - Warga Jakarta baru saja melakukan vaksinasi massal yang digelar di JiExpo Kemayoran, Jakarta. Hal ini ditinjau langsung oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran.

Bahkan menurut Irjen Pol Fadil Imran vaksinasi massal ini diselenggarakan karena bekerjasama dengan berbagai pihak.

Atas kerjasama Kapolda Metro dengan Gotik (Gojek) dan Loket.com yang berada di Ji Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Vaksinasi massal ini diselenggarakan pada hari Minggu, 27 Juni 2021 pagi ini.

Dengan kehadiran Irjen Pol Fadil masyarakat bisa lebih memanfaatkan keberadaan vaksinasi massal dengan baik.

Berdasarkan peninjauan yang dilakukan oleh Irjen Pol Fadil ini mengatakan kalau kegiatan vaksinasi massal berjalan dengan baik. Mulai dari pendaftaran, pemeriksaan kesehatan hingga observasi yang telah dilakukan secara cepat.

Baca Juga: Target Herd Immunity, Pemkot Bekasi Gelar Vaksinasi Massal 1 Juli 2021

Selain itu, vaksinasi yang diselenggarakan di JiExpo Kemayoran ini tidak menimbulkan kerumunan yang berlebihan. Bahkan pihak panitia juga tetap mengutamakan penjagaan jarak antara peserta pasien satu dengan peserta lainnya.

Dengan puluhan ribu dosis yang sudah dipersiapkan dengan baik diharapkan bisa digunakan sebaik mungkin pada saat vaksinasi massal.

Untuk targetnya setidaknya menyasar pada mitra ojek online (ojol). Setidaknya sudah ada 300 tenaga kesehatan yang digerakkan demi terlancarnya kegiatan vaksinasi massal ini.

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x