3 Lokasi Prewedding di Surabaya, Ada Hutan Bambu Seperti yang Ada di Jepang

- 11 Maret 2023, 21:58 WIB
3 Lokasi Prewedding di Surabaya,  Ada Hutan Bambu Seperti yang Ada di Jepang
3 Lokasi Prewedding di Surabaya, Ada Hutan Bambu Seperti yang Ada di Jepang /

SRAGEN UPDATE - Sebelum resmi menjadi pasangan suami istri biasanya pasangan calon pengantin akan sibuk mempersiapkan berbagai macam urusan, mulai dari tempat, cateringevent organizer, sampai dengan foto prewedding.

 

Untuk menghasilkan foto prewedding terbaik kita tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar negeri kok.

Di Indonesia pun banyak spot foto terbaik untuk melaksanakan prewedding.

Baca Juga: BamBam GOT7 Mengatakan Dirinya Naksir Nayeon kepada Jihyo TWICE di Preview Bam House

Kalau kamu berdomisili di Surabaya, 10 tempat foto prewedding rekomendasi keluyuran ini mungkin bisa kamu jadikan pilihan.

1. Kebun Bibit Wonorejo

Kebun Bibit Wonorejo
Kebun Bibit Wonorejo

Tak ada yang bisa menampik keindahan pemandangan di Kebun Bibit Wonorejo.

Danau buatan yang berada di tengah-tengah kawasan wisata ini merupakan spot favorit bagi pasangan yang hendak melakukan foto prewedding.

Danau tersebut tampak menyejukkan mata karena dikelilingi oleh-oleh pohon hijau.

Biasanya pasangan akan berpose di dermaga yang mengarah ke danau.

 

Di sini, kamu bebas menambahkan properti apapun, asalkan kamu sudah mengurus perizinannya kepada pengurus taman ini.

Lakukan foto prewedding di hari-hari biasa karena pada akhir pekan atau hari libur biasanya Kebun Bibit Wonorejo ini akan dipadati oleh pengunjung sehingga kamu tidak leluasa berfoto di sini.

Baca Juga: Netizen Kritik Tindakan Kim Sae Ron yang Memposting Foto di Instragram setelah Persidangannya

Bukit Darmo Golf

Bukit Darmo Golf
Bukit Darmo Golf

Lapangan golf bisa menjadi sebuah lokasi yang sangat indah untuk mengambil foto prewedding.

Kawasan Surabaya Barat dikenal memiliki beberapa lapangan golf, mulai dari Graha Family, Pakuwon Indah, Citraland, dan Bukit Darmo Golf.

Bukit Darmo Golf selalu menjadi pilihan bagi para pasangan yang ingin berfoto di tengah-tengah lapangan golf dengan rumput halus nan hijau.

Di sini, kamu pun bisa berfoto dengan background danau buatan atau gedung-gedung bertingkat yang lokasinya memang tidak jauh dari Bukit Darmo Golf ini.

Mengingat ini adalah lapangan golf yang berlokasi di sebuah perumahan elit, maka kamu dan fotografer harus mengurus perijinan terlebih dahulu.

 

Usahakan untuk berfoto saat musim kemarau agar cuacanya cerah dan terhindar dari hujan yang bakalan merusak sesi foto prewedding-mu.

Hutan Bambu

Hutan Bambu
Hutan Bambu

Di kawasan Keputih terdapat sebuah hutan bambu yang juga biasa dijadikan lokasi prewedding.

Baca Juga: Anak Kecanduan Bermain HP di Setiap Waktu, Lakukan 4 Tips Ini untuk Mengatasinya!

Jika dilihat sekilas, pemandangan di Hutan Bambu Keputih ini akan mengingatkanmu pada Arashiyama, hutan bambu yang ada di Kyoto, Jepang.

Ada dua pilihan musim untuk berfoto di hutan ini.

Pertama, ketika pohon-pohon bambunya masih berwarna hijau segar.

Kedua, saat pohon bambunya mulai menguning.

Kapanpun waktunya foto prewedding-mu di sini akan terlihat cantik asalkan kalian bekerjasama dengan fotografer yang ahli.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: keluyuran.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah