Resep Sambal Matah Khas Bali, Cita Rasa Sambal Gurih, Segar, Pedas, Menggugah Selera Makan

- 14 Maret 2023, 11:24 WIB
Resep Sambal Matah Khas Bali, Cita Rasa Sambal Gurih, Segar, Pedas, Menggugah Selera Makan
Resep Sambal Matah Khas Bali, Cita Rasa Sambal Gurih, Segar, Pedas, Menggugah Selera Makan /Tangkapan layar YouTube/One Big Hap

SRAGEN UPDATE - Sambal matah merupakan sambal khas Bali yang proses pembuatannya tidak melalui proses penggorengan.

 

Sambal matah cocok dijadikan sebagai cocolan untuk berbagai jenis lauk dan nasi putih yang akan memberikan kenikmatan makan.

Sambal matah memiliki cita rasa sambal yang gurih, segar, dan pedas.

Ciri khas dari sambal matah khas Bali yaitu memakai irisan batang serai dan minyak kelapa panas.

Baca Juga: Harga Elit, Fasilitas Sulit: Banyak Penonton Kecewa Saat Konser BLACKPINK di Jakarta, Apa Penyebabnya?

Irisan batang serai bagian dalam yang berwarna putih yang digunakan pada sambal matah khas Bali karena teksturnya lebih empuk dan aromanya harum.

Penggunaan minyak kelapa untuk sambal matah khas Bali daripada minyak yang lain karena rasanya yang akan semakin terasa gurih.

Berikut resep membuat sambal matah khas Bali, yang gurih, segar, dan pedas.

Bahan-bahan:

 

  • 15 buah cabai rawit
  • 8 butir bawang merah
  • 3 batang serai yang diambil bagian tengahnya
  • 2 lembar daun jeruk yang dibuang tulang pada bagian tengahnya
  • 1 buah Jeruk limau
  • Terasi bakar secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak kelapa secukupnya

Cara Membuat:

1.  Potong kecil-kecil bawang merah, serai, dan cabai rawit.

2.  Iris tipis dua lembar daun jeruk.

3.  Campur semua bahan yang sudah dipotong.

4.  Tambahkan dengan garam, terasi bakar, dan gula secukupnya.

5.  Aduk rata semua bahan atau boleh juga diremas agar bumbunya semakin menyerap atau meresap.

6. Tuang minyak kelapa panas secukupnya dan sambal matah sudah jadi.

Baca Juga: Resep Sambal Cibiuk Khas Garut, Cita Rasa Sambal Pedas, Asam, dan Segar, Cocok Dinikmati Berbagai Lauk

Sambal matah siap disajikan bersama menu lainnya seperti telur, tempe, tahu, atau yang lainnya.

Sambal matah pada saat ini banyak diminati oleh masyarakat Indonesia, dapat terlihat dari banyaknya menu makanan yang menyiapkan varian sambal marah

Selain itu, sambal matah memiliki berbagai jenis, selain dari Bali terdapat juga sambal matah khas Jawa yang tidak jauh berbeda dengan sambal matah khas Bali.

 

Sambal matah khas Jawa menggunakan daun kecombrang buka daun jeruk seperti sambal matah khas Bali.***

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x