Semangat Kampanye Pilpres 2024: Prabowo Tidak Cuti dan Tetap di Jakarta, Gibran Berangkat ke Kupang

- 29 Desember 2023, 18:02 WIB
Semangat Kampanye Pilpres 2024: Prabowo Tidak Cuti dan Tetap di Jakarta, Gibran Berangkat ke Kupang
Semangat Kampanye Pilpres 2024: Prabowo Tidak Cuti dan Tetap di Jakarta, Gibran Berangkat ke Kupang /ANTARA/HO-Tim Prabowo-Gibran/aa./

SRAGEN UPDATE - Pada hari ke-32 kampanye, Prabowo Subianto memutuskan untuk tidak mengambil cuti dan tetap bekerja seperti biasa di Jakarta.

Sebaliknya, pasangannya, Gibran Rakabuming Raka, dijadwalkan melakukan kampanye di Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Menurut informasi yang beredar, menyebutkan bahwa Prabowo Subianto, yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan, terus bekerja seperti biasa di kantor pusatnya di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, pada Jumat.

Sementara itu, Calon Wakil Presiden Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka, kemungkinan juga tidak akan mengambil cuti dan tetap melanjutkan pekerjaannya di Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Gibran dijadwalkan akan melakukan kampanye di Kupang setelah jam kerja.

Baca Juga: Postecoglou Mengakui Tottenham Terlihat 'Capek' Ketika Menghadapi Brighton: Mereka Tim Bagus

Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma’ruf, dalam siaran resmi di Jakarta, Jumat, 29 Desember 2023 mengungkapkan bahwa Gibran dijadwalkan tiba di Kupang pada Jumat malam.

Aminuddin menjelaskan bahwa di Kupang, Gibran akan mengadakan beberapa kegiatan, termasuk pertemuan dengan tokoh pemuda lintas agama dan menghadiri konser Indonesia Maju.

Setelah Kupang, dilansir oleh SragenUpdate.com dari Antara News pada Jumat, 29 Desember 2023 Gibran dijadwalkan terbang ke Labuan Bajo pada Sabtu, 30 Desember 2023.

Di Labuan Bajo, rangkaian kampanye Gibran melibatkan pertemuan dengan pelaku pariwisata, pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), kunjungan ke pelaku kesenian daerah, serta blusukan ke pasar bersama relawan dan pimpinan tim kampanye daerah.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x