Update Jadwal Babak Knockout Stage 6 Besar dan Format Pertandingan M4 World Championship Mobile Legends

- 13 Januari 2023, 06:20 WIB
Update Jadwal Babak Knockout Stage 6 Besar dan Format Pertandingan M4 World Championship Mobile Legends
Update Jadwal Babak Knockout Stage 6 Besar dan Format Pertandingan M4 World Championship Mobile Legends /Facebook @MLESPORTS

SRAGEN UPDATE - Turnamen e-sport tingkat dunia, M4 World Championship yang digelar langsung di Jakarta telah memasuki babak enam besar.

Pertandingan terakhir pada babak delapan besar akhirnya membuat dua tim asal Indonesia, RRQ Hoshi dan Onic Esports turun ke kategori Lower Bracket.

Sedangkan dua tim asal Philipina, Blacklist International dan Echo Philipina bertahan di kategori Upper Bracket ke babak selanjutnya.

Sebelumnya, tim Falcon Esports asal Myanmar berhasil mengalahkan Incendio Supremacy asal Turki, sedangkan tim asal Amerika Serikat, The Valley berhasil mengalahkan RRQ Akira asal Brazil.

Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah 7 Ciri Rumah Pembawa Sial dan Tidak Pernah Dimasuki Malaikat

Bagan babak delapan besar kemudian berhasil dimenangkan oleh enam tim dengan kemampuan yang sudah tidak dapat diragukan lagi.

Enam tim tersebut adalah tim Blacklist International (Philipina) dan Echo (Philipina) pada kategori Upper Bracket, sedangkan kategori Lower Bracket terdapat RRQ Hoshi (Indonesia), Onic Esports (Indonesia), The Valley (Amerika Serikat), dan Falcon (Myanmar).

Berikut update jadwal lengkap M4 World Championship Mobile Legends babak Knockout Stage 6 besar:

Kategori Upper Bracket

Jum'at, 13 Januari 2023

- Blacklist International VS Echo

Baca Juga: Jadwal dan Link Nonton Perempat Final Malaysia Open 2023: Fajar-Rian Jumpa Wakil Malaysia

Kategori Lower Bracket

Jum'at 13 Januari 2023

- RRQ Hoshi VS Falcon Esports

- Onic Esports VS The Valley

Format Pertandingan

Pada babak Knockout Stage enam besar ini, pertandingan akan dilangsungkan dengan format Best of 5 baik kategori Upper Bracket maupun kategori Lower Bracket.

Artinya, setiap tim akan berjuang melawan musuh masing-masing hingga mendapatkan tiga kali kemenangan.

Pada kategori Upper Bracket, kedua tim asal Philipina, Blacklist International VS Echo akan bertanding terlebih dahulu.

Baca Juga: Ranking Peserta Single Inferno 2 dengan Jumlah Follower Instagram Terbanyak Beserta Profil Lengkap

Diantara keduanya, tim yang menang akan tetap berada di kategori Upper Bracket dan menunggu giliran pada babak Grand Final.

Sedangkan tim yang kalah akan turun ke kategori Lower Bracket dan menunggu hasil pertandingan antara empat tim yang sedang berada di kategori Lower Bracket.

Sementara itu, empat tim yang berada pada kategori Lower Bracket akan bertanding melawan masing-masing tim yang telah dijadwalkan.

Empat tim pada kategori Lower Bracket akan mempertemukan RRQ Hoshi melawan Falcon Esports dan Onic Esports melawan The Valley.

Diantara keempat tim tersebut, dua tim yang berhasil memenangkan pertandingan akan melaju ke babak selanjutnya, sedangkan dua tim yang kalah akan dinyatakan tereliminasi.

Baca Juga: Apresiasi Komnas HAM Atas Keputusan Presiden yang Akui 12 Pelanggaran Berat Masa Lalu

Dua tim yang menang dalam babak ini akan dipertemukan lagi pada babak selanjutnya atau babak Knockout Stage empat besar.

Kemudian, salah satu tim yang menang akan bertanding melawan tim yang kalah pada kategori Upper Bracket, yakni antara Blacklist International atau Echo.***

Editor: Kiki Widayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah