Resep Olahan Daging Kurban Idul Adha: Sop Iga Kambing Anti Prengus dan Bau Amis, Mudah Dibuat di Rumah!

11 Juli 2022, 11:11 WIB
Resep Sop Iga Kambing anti prengus /Tangkap layar kanal Youtube Masak TV

SRAGEN UPDATE – Momen Idul Adha menjadi salah satu momen berkumpulnya keluarga dan sanak-saudara.

Sejalan dengan itu, banyak yang mencari resep olahan daging kurban untuk nantinya disantap bersama-sama usai melaksanakan salat Idul Adha.

Salah satu resep olahan daging yang wajib dicoba di rumah adalah sop iga kambing.

Dilansir SragenUpdate.com dari YouTube Indoculinaire Hunter pada 11 Juli 2022, berikut resep olahan sop iga kambing anti prengus dan bau amis.

Baca Juga: Resep Sop Konro, Olahan Daging Kurban Khas Indonesia: Hidangan Khas Bugis dan Makassar

Bahan yang perlu disiapkan:

- Daging iga kambing 1 kilogram, potong sedang

- Merica bubuk 1 sendok makan

- Jahe 2 cm

- Daun salam 4 lembar

- Daun jeruk 5 lembar

- Bunga lawang 5 buah

- Kapulaga 2 butir

- Pala setengah bagian

- Potongan 2 wortel, bisa disesuaikan

- 2 siung bawang merah besar, bisa disesuaikan

- 4 siung bawang putih

- 1 batang sereh

- Potongan seledri secukupnya

Baca Juga: Resep Saus Steak ala Restoran, Dijamin Mudah dan Simple!

- Potongan daun bawang secukupnya

- 2 buah tomat, potong-potong

- Minyak secukupnya

- Air secukupnya

- Garam secukupnya

Cara membuat:

- Panaskan air secukupnya untuk merebus daging

- Masukkan bunga lawang 3 buah, salam, dan sereh, tunggu hingga mendidih

- Masukkan daging iga kambing

- Angkat daging yang sudah direbus

Baca Juga: Resep Garlic Butter Steak: Lengkap dengan Kalori yang Ada di Dalamnya

- Tumis cincangan bawang merah, putih, dan jahe

- Tumis sampai harum, masukkan daun jeruk

- Masukkan sisa bunga lawang, kapulaga, dan irisan pala

- Jika warnanya sudah menguning, masukkan air secukupnya

- Tunggu sampai mendidih

- Masukkan daging

- Tambahkan merica bubuk

- Beri garam secukupnya

- Kecilkan api dan masak selama kurang lebih satu jam dengan panci ditutup supaya dagingnya empuk

- Setelah 45 menit, masukkan potongan wortel dan tutup kembali

Baca Juga: Resep Rendang Hitam ala Restoran Padang

- Alihkan sop iga kambing ke mangkuk

- Taburi irisan daung bawang, seledri, dan potongan tomat

- Sop iga kambing siap untuk disajikan

Proses perebusan di awal menggunakan rempah-rempah di atas dimaksudkan untuk menghilangkan prengus atau bau amis dari daging kambing.

Silakan coba resep tersebut di rumah untuk disantap bersama-sama pada momen Hari Raya Idul Adha.***

Editor: Gorby Zumroni

Sumber: Youtube Indo Culinaire hunter

Tags

Terkini

Terpopuler