Segudang Manfaat Alpukat Untuk Kesehatan Rambut

- 1 Juli 2021, 10:16 WIB
Alpukat memiliki manfaat untuk kesehatan rambut
Alpukat memiliki manfaat untuk kesehatan rambut /PEXELS./ Taryn Elliott

SRAGEN UPDATE - Alpukat adalah sumber biotin yang bagus. Alpukat dapat membantu rambut tumbuh lebih sehat.

Selain itu, mineral dalam minyak alpukat, termasuk kalium dan magnesium, dapat menyegel sel kutikula, yang dapat membantu rambut terlihat halus, berkilau serta mencegahnya patah, dijadikan conditioner alami, melindungi rambut, mengatasi rambut bercabang, menjadikan rambut berkilau, merangsang pertumbuhan rambut, dan menutrisi kulit kepala.

Menurut Stacy Chimento, MD, dokter kulit bersertifikat di Riverchase Dermatology of Miami. "Asam lemak, vitamin D dan E, dan beta karoten dalam minyak alpukat membantu melembabkan dan menyehatkan kulit dan rambut."

Baca Juga: Kebiasaan Buruk yang Mengkibatkan Penuaan Dini Pada Kulit Wajah

Adapun cara menggunakan minyak alpukat pada rambut, jika anda ingin melakukan perawatan diri, anda bisa mengoleskan minyak alpukat langsung ke kulit kepala dan pijat menggunakan ujung jari.

Hal ini akan membantu sirkulasi, menenangkan, dan bahkan menghilangkan ketombe.

Bagi orang yang ingin menggunakan minyak alpukat murni sebagai perawatan rambut rusak, dapat mengikuti dengan cara berikut:

  1. Hangatkan sedikit minyak alpukat murni dalam kendi berisi air panas.
  2. Oleskan minyak alpukat ke kulit kepala.
  3. Pijat menggunakan ujung jari selama kurang lebih 15 menit.
  4. Anda dapat menggunakan minyak alpukat sebagai perawatan tanpa bilas atau bisa juga setelah menggunakannya cukup keramas secara bersih.***

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: www.thehealthy.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah