5 Sabun Wajah yang Cocok untuk Mengatasi Kulit Berjerawat dan Berminyak Beserta Harganya

- 2 September 2022, 10:53 WIB
5 Sabun Wajah yang Cocok untuk Mengatasi Kulit Berjerawat dan Berminyak Beserta Harganya
5 Sabun Wajah yang Cocok untuk Mengatasi Kulit Berjerawat dan Berminyak Beserta Harganya /https://travistory.com

SRAGEN UPDATE - Kehadiran jerawat memang kerap kali dianggap sebagai musuh terutama bagi kaum hawa.

Untuk mencegah dan mengobati jerawat ternyata tak terlalu rumit, salah satunya dengan mencuci wajah dengan facial wash yang cocok untuk kulit berjerawat.

Ada banyak rekomendasi merek sabun muka yang bisa digunakan untuk mengatasi kulit berjerawat, harganya pun bervariasi dan cenderung murah.

Berikut 7 sabun muka terbaik untuk kulit berjerawat:

Baca Juga: Tentang She Hulk: Catat Tanggal Tayang, dan Segala Hal yang Perlu Anda Ketahui Mengenai Series Ini!

  1. Innisfree Trouble Facial Foam 

Sabun muka ini mengandung asam salisilat (salicylic acid) untuk mengeksfoliasi sel kulit mati, selain itu juga mengandung Jeju Bija dan citrus herbal.

Kandungan sabun muka ini sangat efektif mengatasi kulit berjerawat, dan kulit berminyak. 

Sabun muka ini memiliki busa yang lembut sehingga tidak akan mengiritasi kulit.

Kamu dapat membeli sabun muka ini dengan harga terjangkau sekitar Rp65.000 di e-commerce.

  1. Cetaphil Gentle Skin Cleanser

Sabun ini sangat lembut, tidak berbau, dan tidak berbusa.

Formulanya yang lembut mampu membersihkan kulit tanpa mengiritasi.

Sabun ini sangat multifungsi, tak hanya dapat digunakan di muka, sabun ini juga dapat digunakan di seluruh tubuh.

Sangat cocok untuk membersihkan kulit berjerawat.

Harga Cetaphil Gentle Skin Cleanser berkisar Rp100.000 untuk ukuran 125mL.

Baca Juga: Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Bekas Jerawat: 5 Pilihan Terbaik Suhay Salim

  1. Erha Acneact ACSBP BHA & Sulfur 

Sabun wajah ini berbentuk krim dengan scrub lembut yang berfungsi mengangkat minyak berlebih di wajah, kotoran, dan sel kulit mati.

Tak hanya itu, sabun wajah ini diklaim mammu mengontrol minyak selama 8 jam di wajah.

Kandungan BHA dan sulfur juga mampu melawan bakteri penyebab jerawat.

Kamu dapat mengantongi produk ini cukup dengan merogoh kocek sekitr Rp90.000.

  1. NIVEA MEN Acne Defense + Purify Scrub

Sabun wajah ini diformulasikan khusus untuk pria.

Kandungan Garcinia Cambogia, Carnitine, dan Starch bekerja mengangkat minyak berlebih di wajah dan mengurangi risiko timbulnya jerawat.

Baca Juga: Introvert dalam Hubungan Asmara: Inilah 6 Hal yang Perlu Anda Ketahui

Selain itu kombinasi kandungan ini juga dapat membershkan pori-pori dan komedo, wajah pun akan terasa segar sepanjang hari.

NIVEA MEN Acne Defense + Purify Scrub dibanderol dengan harga terjangkau sekitar Rp40.000 untuk ukuran 100mL.

  1.   Himalayan Purifying Neem Face Wash 

Sabun ini berbentuk gel lembut.

Kandungan neem di dalamnya mampu mengurangi minyak berlebih pada wajah serta dapat mengangkat kotoran di wajah akibat polusi.

Sementara, kandungan turmeric dapat menjadikan wajah cerah dan segar.

Sabun muka ini dibanderol dengan harga Rp40.000 dan dapat ditemukan dengan mudah di swalayan dan e-commerce. 

Baca Juga: Jefri Nichol Angkat Bicara, GERAM Putri Candrawathi Tak Ditahan Karena Kemanusiaan, Singgung Nasib Warga Sipil

Demikianlah 5  sabun wajah yang cocok untuk mengatasi masalah kulit berjerawat. ***

 

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah