6 Kesulitan yang Biasa Dialami Introvert, Termasuk Suka Kerja Sendiri

28 Oktober 2022, 20:05 WIB
6 Kesulitan yang Biasa Dialami Introvert, Termasuk Suka Kerja Sendiri /Pixabay/stocksnap/

SRAGEN UPDATE - Banyak orang menganggap introvert lebih suka sendiri.  Melakukan apa-apa sendiri, bahkan menghabiskan waktu libur sendiri.

Karena itu, introvert lebih banyak mengalami kesulitan salah satunya karena dirinya ingin terus sendiri.

Tidak selamanya buruk bagi introvert, namun hal-hal semacam itu akan menyulitkan bagi dirinya.

Dikutip dari Psych2Go, berikut Ini adalah kesulitan yang biasanya dialami oleh introvert.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final French Open 2022: Bagas-Fikri Jumpa Wakil Chinese Taipei

1. Terlihat pemalu ketika bertemu orang baru

Kesulitan pertama bagi introvert adalah ketika bertemu orang baru.

Introvert biasanya digambarkan sebagai seorang yang pemalu setiap kali bertemu dengan orang baru.

Hal ini membuat dirinya dianggap kurang percaya diri karena tidak banyak bicara.

Bisa juga orang mengira diamnya karena menyembunyikan sesuatu.

Keadaan semacam ini terkadang membuat kesusahan ketika wawancara kerja.

Baca Juga: 7 Cara Meningkatkan Perkembangan Otak Bayi, Lakukan Ini Jika Ingin Bayi Tumbuh Cerdas

HRD atau pewawancara biasanya mencari orang yang terlihat percaya diri.

Seorang introvert yang diam ketika bertemu orang baru, akan mudah disalahpahami.

2. Lebih suka menghindari pesta dan acara sosial lain

Bagi introvert saat berada di tengah pesta dan acara sosial lain, akan merasa kesulitan untuk menyesuaikan diri.

Introvert akan merasa berat karena banyaknya obrolan ringan di antara orang-orang itu.

Bagi introvert, terlalu banyak obrolan dan basa-basi membuatnya kehabisan energi.

Selain itu, obrolan yang cenderung basa-basi akan membuatnya cepat bosan.

Baca Juga: Kejutkan Penggemar Setelah Lama Hiatus, Ini Alasan Rihanna Datangi Premiere Film Black Panther 2

Introvert bahkan merasa hal seperti itu akan membuang-buang waktunya.

Itulah kenapa, kamu yang introvert akan lebih suka menghindari acara-acara sosial dan pesta.

3. Merasa kurang dihargai

Kesulitan lain bagi introvert adalah merasa dirinya kurang dihargai.

Introvert biasanya pernah merasa tidak diperhatikan atau diabaikan, hanya kerana ia tidak banyak bicara seperti yang lain.

Sebagian introvert, meski tidak semua, biasanya sedikit sekali bicara, karena memang tidak tahu harus berbicara apa.

Karena terlalu diam, terkadang orang tidak mengenal si introvert dengan baik.

4. Introvert merasa kerja tim itu memberatkan

Introvert terkadang merasa kerja tim tidak terlalu efektif baginya.

Baca Juga: Sejarah Sumpah Pemuda, Lahir dari Gagasan Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia

Ia merasa sulit untuk berkoordinasi dalam satu kelompok.

Itu adalah kesulitan yang umum dirasakan oleh sebagian introvert.

Sebagai introvert terkadang malah lebih produktif ketika bekerja sendiri.

Apalagi jika berada di lingkungan yang tenang.

Ini karena bekerja sambil memperhatikan orang berbicara di sekitarnya terasa sangat melelahkan.

Introvert biasanya akan lebih kreatif dan memiliki ide-ide inovatif jika bekerja sendiri.Namun, kebanyakan perusahaan akan lebih memilih orang yang mau bekerja bersama tim.

Ini akan menjadi kesulitan lain di tempat kerja.

Meskipun si introvert memiliki wawasan dan kemampuan yang mumpuni, ia akan sedikit dihargai jika dibandingkan dengan orang yang mampu bersosialisasi dengan baik.

Baca Juga: Ketua Umum PSSI Iwan Bule Mangkir dari Panggilan Polisi Terkait Kanjuruhan, Kira-Kira Alasannya Apa?

5. Tidak nyaman menjadi pusat perhatian

Kesulitan lain bagi introvert adalah ketika menjadi pusat perhatian.

Bagi sebagian introvert biasanya akan merasa tertekan ketika orang-orang memperhatikannya.

Apalagi ketika dihadapkan pada situasi dimana ia harus berbicara di depan umum.

Seketika orang-orang akan berfokus pada si introvert dan membuatnya semakin mudah lelah.

Sebab pada dasarnya, sebagian introvert akan lebih suka melakukan obrolan satu lawan satu.

Untuk itulah, si introvert yang tidak terbiasa dengan keramaian, akan merasa tertekan ketika harus berbicara di depan umum dan menjadi pusat perhatiaan.

6. Lebih suka melakukan semuanya sendiri

Kesulitan lain yang sekaligus menjadi kebiasaan buruk bagi introvert adalah ingin melakukan semuanya sendiri.

Bahkan di satu pekerjaan sulit tidak mau meminta bantuan.

Padahal jika mau meminta bantuan, pekerjaan itu akan cepat selesai.

Sebagian introvert tidak mau meminta bantuan orang lain hanya karena tidak mau terlihat bodoh.

Baca Juga: Klarifikasi Soal Isu Perselingkuhan, Aktris Arawinda: Diam Merupakan Pilihan yang Rumit

Hingga akhirnya, si introvert menghabiskan waktu terlalu banyak hingga tenanganya ikut habis.

Perlu disadari kesulitan demi kesulitan yang dialami introvert tadi, juga mungkin dialami orang lain.

Meski sebagai seorang introvert yang memiliki sifat ingin sendiri, namun tidak ada salahnya sesekali untuk bersama orang.

Tidak ada salahnya juga bagi kamu yang mereasa introvert untuk meminta bantuan dan bekerja bersama tim.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler