5 Tips Menyimpan Daging Kurban dengan Tepat agar Tahan Lama dari Dokter Benny Andista

9 Juni 2024, 16:44 WIB
5 Tips Menyimpan Daging Kurban dengan Tepat agar Tahan Lama dari Dokter Benny Andista /

SRAGEN UPDATE — Menyimpan daging kurban dengan benar sangat penting untuk memastikan kualitas dan keamanannya saat dikonsumsi.

Dokter hewan lulusan Universitas Syiah Kuala, Benny Andista, memberikan beberapa tips untuk menyimpan daging kurban agar tetap segar dan tahan lama, baik dalam lemari pendingin maupun lemari pembeku.

Dilansir SragenUpdate.com dari Anataranews.com berikut adalah 5 tips menyimpan daging kurban agar tahan lama:

Baca Juga: Hermès Memilih New York untuk Pentas Peragaan Busana Pertama di AS, Sequel dari Pertunjukan Paris

1. Membersihkan Daging Tanpa Air

Menurut Benny Andista, mencuci daging dengan air sebelum menyimpannya tidak dianjurkan.

“Bersihkan daging dengan baik dan daging tidak perlu dicuci dengan air,” kata Benny Andista.

Mencuci daging dengan air dapat menyebabkan kontaminasi bakteri baru.

Oleh karena itu, cukup bersihkan daging dengan lap atau tisu bersih tanpa menggunakan air.

2. Pisahkan dan Kemas dengan Benar

Setelah dibersihkan, pisahkan daging yang akan langsung dimasak dengan yang akan disimpan.

Kemas daging yang akan disimpan dalam wadah bersih yang bisa ditutup rapat.

Ini penting untuk mencegah kelembapan berlebih dan kontaminasi bakteri yang merugikan.

Baca Juga: 12 Lagu Hits Taylor Swift yang Pernah Menduduki Peringkat Pertama di Billboard Hot 100

3. Simpan di Chiller Sebelum Freezer

Tempatkan daging dalam chiller terlebih dahulu selama kurang lebih 2 – 4 jam.

Langkah ini membantu mendinginkan daging secara perlahan sehingga strukturnya tidak rusak saat dibekukan.

Setelah itu, pindahkan daging ke dalam freezer.

4. Masa Ketahanan Daging

Benny Andista menjelaskan perbedaan masa ketahanan daging tergantung pada tempat penyimpanannya:

Daging Sapi

Chiller: Daging sapi mentah dapat bertahan selama 3 – 5 hari.

Freezer: Daging sapi mentah bisa bertahan selama 4 – 6 bulan.

Daging Kambing

Chiller: Daging kambing mentah dapat bertahan selama 3 – 5 hari.

Freezer: Daging kambing mentah bisa bertahan selama 6 – 9 bulan.

Baca Juga: Spoiler Episode 10 The Midnight Romance in Hagwon: Pyo Chang Sub Buat Lee Joon Ho dan Seo Hye Jin Canggung

5. Tips Mengolah Daging Kurban

Selain cara menyimpan, Benny Andista juga memberikan tips untuk mengolah daging kurban dengan tepat.

Saat memasak, pastikan daging telah matang dengan sempurna untuk membunuh bakteri yang mungkin ada.

“Setelah matang, tempatkan masakan daging pada temperatur yang sesuai. Jangan lupa gunakan air dan bahan mentah yang aman,” tutup Benny Andista.

Menyimpan daging kurban dengan benar adalah langkah penting untuk memastikan daging tetap segar, aman, dan lezat saat dikonsumsi.

Dengan mengikuti tips dari Benny Andista, Anda dapat menyimpan dan mengolah daging kurban dengan cara yang benar, sehingga dapat dinikmati dalam waktu yang lama tanpa kehilangan kualitasnya.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler