China Tegaskan Upaya untuk Gencatan Senjata dan Penyelesaian Konflik Palestina-Israel

- 14 Juni 2024, 20:42 WIB
China Tegaskan Upaya untuk Gencatan Senjata dan Penyelesaian Konflik Palestina-Israel
China Tegaskan Upaya untuk Gencatan Senjata dan Penyelesaian Konflik Palestina-Israel /antaranews.com/

SRAGEN UPDATE - Pemerintah China menyatakan akan terus bekerja sama dengan semua pihak untuk mengupayakan gencatan senjata segera dan penyelesaian konflik Palestina-Israel melalui solusi dua negara.

Ini dilakukan untuk mengakhiri pertempuran di Gaza dan meringankan krisis kemanusiaan yang terjadi.

Sebelumnya, Hamas mengajukan usulan gencatan senjata dan pembebasan sandera yang mencakup permintaan agar China, Rusia dan Turki menjadi penjamin atas setiap perjanjian yang dicapai dengan Israel.

Namun, permintaan tersebut telah ditolak oleh AS dan Israel.

Dewan Keamanan PBB telah mengesahkan Resolusi No. 2735 tahun 2024 yang menyetujui penyelesaian konflik Israel-Hamas dalam tiga tahap.

Baca Juga: Taeyeon Girls' Generation Isyaratkan akan Lakukan Comeback kepada Para Penggemar

Tahap pertama mencakup gencatan senjata, pembebasan sandera, penarikan pasukan Israel dari Gaza, dan penyaluran bantuan kemanusiaan.

Resolusi PBB tersebut juga menegaskan penentangan terhadap perubahan demografi atau teritorial di Gaza serta menyerukan rekonstruksi besar-besaran di Gaza yang rusak parah akibat serangan Israel.

Menurut data PBB, konflik ini telah menyebabkan korban sipil yang sangat besar, dengan lebih dari 36.600 warga sipil tewas dan 83.000 lainnya terluka.

Selain itu, 85% penduduk Gaza mengungsi dan terjadi kelangkaan makanan, air bersih, serta obat-obatan.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah