Kemlu Terus Lakukan Pemantauan Terhadap WNI karena Konflik Iran dan Israel yang Semakin Memanas

14 April 2024, 14:33 WIB
Kemlu Terus Lakukan Pemantauan Terhadap WNI karena Konflik Iran dan Israel yang Semakin Memanas /

SRAGEN UPDATE - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) terus melakukan pemantauan terhadap warga negara Indonesia (WNI) yang berada di Iran.

Kemlu bersama Kedutaan Besar RI di Teheran dan perwakilan RI di Timur Tengah terus memantau WNI di Iran.

Hal tersebut dikarenakan tengah terjadinya konflik antara Israel dan Iran.

Konflik antara Israel dan Iran sampai sekarang semakin memanas.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemlu Judha Nugraha.

Baca Juga: Mengawali MotoGP Amerika dengan Penuh Aksi: Jorge Martin Puncaki Sesi Latihan Hari Pertama di COTA

“Sesuai prosedur operasi standar, setiap perwakilan RI wajib memiliki rencana kontingensi untuk mengantisipasi situasi kedaruratan bagi perlindungan WNI,” kata Judha seperti yang SragenUpdate.com kutip dari ANTARA.

Menurut KBRI Teheran, terdapat sekitar 376 orang WNI yang saat ini berada di Iran.

Adapun dari 376 orang WNI tersebut sebagian besar adalah pelajar/mahasiswa di Kota Qom.

Sementara itu, Israel sedang berada pada tahap kewaspadaan tinggi.

Hal ini dikarenakan ancaman Iran untuk menyerang target-target Israel.

Iran melakukan penyerangan kepada Israel sebagai balasan atas serangan udara pada 1 April.

Pada serangan udara itu, Israel menyerang fasilitas diplomatik Iran di ibu kota Suriah, Damaskus.

Baca Juga: Penyanyi Park Bo Ram Meninggal Secara Tak Terduga di Usia 30 Tahun: Mengenang Perjalanan Karir yang Gemilang

Akibat serangan tersebut menewaskan sedikitnya tujuh anggota Korps Garda Revolusi Islam Iran.

Terdapat dua jenderal penting yang tewas karena serangan Israel kepada Iran.

Iran menuduh Israel melakukan serangan itu dan berjanji akan membalasnya.

Para pemimpin politik dan militer Iran juga  bersumpah akan melakukan pembalasan.

Iran dan kelompok militan Hizbullah yang berada di Lebanon mengatakan tidak akan dibiarkan begitu saja.

Akhirnya, akibat dari pernyataan itu memicu reaksi para pemimpin dunia.

Para pemimpin dunia berusaha untuk meredakan situasi antara Iran dan Israel.

Israel sendiri belum secara resmi mengaku bertanggung jawab pada serangan terhadap fasilitas diplomatik Iran di ibu kota Suriah, Damaskus.

Baca Juga: Daftar Drama Korea yang Pernah Dibintangi Park Shin Hye, Berikut Jejak Langkah Gemilang Sang Aktris

Israel belum mengakuinya meskipun telah melakukan sejumlah serangan terhadap sasaran Iran di Suriah selama berbulan-bulan.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler