Pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong Individu Ditunda, Ini Alasan PT Kimia Farma

- 13 Juli 2021, 09:12 WIB
Ilustrasi vaksin sinopharm yang dijual Kimia Farma dalam program Vaksin Gotong Royong
Ilustrasi vaksin sinopharm yang dijual Kimia Farma dalam program Vaksin Gotong Royong /Antara Foto/Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO

SRAGEN UPDATE - PT Kimia Farma umumkan penundaan pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong (VGR) Individu yang sebelumnya telah dijadwalkan akan mulai pada Senin 12 Juli 2021 kemarin.

Keputusan tersebut ditempuh karena pihak PT Kimia Farma akan melakukan perpanjangan masa sosialisasi dari program vaksinasi tersebut.

"Kami mohon maaf karena jadwal Vaksinasi Gotong Royong Individu yang semula dimulai hari Senin 12 Juli 2021 akan kami tunda hingga pemberitahuan selanjutnya," ujar Corporate Secretary Kimia Farma, Ganti Winarno Putro dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Senin.

Penundaan tersebut sebagai tindak langsung dari besarnya animo dan banyaknya pernyataan yang masuk terkait pelaksaan Vaksinasi Gotong Royong Individu.

Baca Juga: BTS ‘Permission to Dance’ No. 2 di Global Spotify's Top 50 dan No. 1 Oricon Daily Digital

Hal itu membuat manajemen akhirnya memutuskan untuk melakukan perpanjangan masa sosialisasi dan untuk mengatur kembali mengenai pendaftaran calon peserta vaksinasi.

"Terima kasih atas pemahaman para pelanggan serta animo untuk bersama-sama mendorong tercapainya kekebalan komunal (herd immunity) yang lebih cepat di Indonesia," katanya.

Terkait hal itu, PT Kimia Farma Diagnostika (KFD) telah menyediakan 40.000 dosis vaksin individu berbayar untuk enam kota di Jawa dan Bali.

Plt Direktur Utama KFD Agus Chandra pun mengatakan bahwa pihaknya akan membuka delapan titik penjualan vaksin Covid-19 melalui jaringan klinik perusahaan di Jakarta, Bandung, Solo, Semarang, Surabaya, dan Bali.

Halaman:

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah