Mengenal Paxlovid, Obat Covid-19 yang Dipakai Biden: Cara Kerja Obat, Manfaat dan Resikonya

- 22 Juli 2022, 11:30 WIB
Mengenal Paxlovid, Obat COVID-19 yang Dipakai Biden: Cara Kerja Obat, Manfaat dan Resikonya
Mengenal Paxlovid, Obat COVID-19 yang Dipakai Biden: Cara Kerja Obat, Manfaat dan Resikonya /instagram /@gtvindonesia_news

SRAGEN UPDATE – Kabar kurang mengenakkan datang dari Gedung Putih. Sebab presiden mereka, Joe Biden dinyatakan positif Covid-19.

Sekretaris Pers Gedung Putih, Karine Jean Pierre membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan sejauh ini, Presiden Joe Biden sudah divaksinasi secara penuh dan gejalanya masih dalam kategori ringan.

Joe Biden saat ini sudah mulai menjalani pengobatan dengan menggunakan antivirus Paxlovid.

Baca Juga: Pernah Tersakiti Karena Harapan, Apakah Ekspektasi Sumber dari Salah Satu Penyakit Hati?

Paxlovid

Menurut National Healt Service, Paxlovid adalah obat antivirus yang bekerja dengan cara menghentikan penyebaran dan pertumbuhan virus penyebab Coronavirus (Covid-19).

Obat ini digunakan untuk mengobati infeksi Covid-19 awal dan membantu melakukan pencegahan pada gejala yang lebih parah.

Paxlovid merupakan gabungan 2 obat yang disebut nirmatrelvir dan ritonavir. Nirmatrelvir berfungsi untuk menghentikan virus agar tidak tumbuh dan menyebar.

Sedangkan fungsi ritonavir adalah membantu memecahkan nirmatrelvir pada tubuh dalam waktu yang cukup lama untuk melakukan tugasnya.

Paxlovid hanya diberikan kepada orang yang memenuhi syarat termasuk dalam kelompok risiko tinggi.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: EMA News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x