Gempa Bumi di Papua dan Fenomena Black Swan Earthquakes yang Merusak dan Membuat Cemas Masyarakat

- 13 Februari 2023, 20:20 WIB
BMKG Mengatakan Gempa Berkekuatan 5,3 Magnitudo di Ransiki Papua Tidak Berpotensi Tsunami
BMKG Mengatakan Gempa Berkekuatan 5,3 Magnitudo di Ransiki Papua Tidak Berpotensi Tsunami /BMKG

SRAGEN UPDATE - Gempa bumi di Papua menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merupakan fenomena Black Swan Earthquakes.

Fenomena black swan earthquakes pernah terjadi pada akhir tahun 2019 di Haruku, Ambon yang menghasilkan 2.500 gempa.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono mengatakan bahwa hal tersebut merupakan fenomena langka yang aktivitasnya cukup banyak dan bersifat merusak.

"Secara pribadi menurut saya, fenomena gempa Jayapura termasuk 'Black Swan Earthquakes, belum terpetakan dengan detail sumbernya, di luar prediksi para ahli, berdampak merusak dan membuat cemas masyarakat, peristiwa gempa yang langka, jarang terjadi," kata Daryono seperti dikutip dari ANTARA.

Walau demikian, Daryono mengatakan bahwa gempa yang terjadi di Jayapura akan terhenti.

Berdasarkan informasi BMKG dari tanggal 2 Februari sampai 12 Februari 2023 pukul 13.00 WIT telah terjadi gempa bumi sebanyak 1.181 kali.

Gempa tersebut terjadi di sekitar kota Jayapura dan sebanyak 176 gempa dirasakan oleh masyarakat.

Halaman:

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x