Pandemi Bikin Kerja Harus dari Rumah Lagi? Simak Tips Agar Mata Sehat Meski Seharian Menggunakan Gadget

- 1 Juli 2021, 20:10 WIB
Ilustrasi kerja dari rumah dan harus menggunakan Gadget
Ilustrasi kerja dari rumah dan harus menggunakan Gadget /Pexels/Adrianna Calvo

SRAGEN UPDATE – Pandemi Covid-19 yang mengharuskan banyak sektor kegiatan yang melakukan pekerjaan dari rumah, tentunya akan membuat pekerjaan terfokus pada layar gadget.

Apalagi sedang tren rapat yang dilakukan secara daring yang bisa membutuhkan waktu berjam-jam hanya untuk satu kegiatan rapat saja.

Dari berita yang dilansir di laman antaranews Menurut Dr. Anup Rajadhyaksa yang merupakan seorang dokter mata dan konsultan medis memberi penjelasan mengenai mata yang terpapar oleh gadget dan benda elektronik lain.

Baca Juga: Apple Merilis Daftar Produk yang Berisiko Bagi Kesehatan, Apakah Gadget Anda Salah Satunnya?

 “Ya, tentu lebih banyak orang terpaku pada tablet, televisi, dan laptop mereka jauh lebih lama daripada sebelumnya. Jika tidak ditangani, kondisi ini akan berdampak buruk pada kesejahteraan emosional dan fisik, serta kondisi mata anda,” kata Dr. Radhyaksa.

 Beberapa langkah yang bisa diambil untuk menjaga agar mata tetap sehat saat melihat layar elektronik seharian:

  1. Menjaga pola makan

Memakan makanan yang sehat dan memiliki nutrisi serta serat tinggi bisa menjadi cara paling mudah dalam menjaga kesehatan mata menurut dokter dan pakar kesehatan lain.

Dokter Anup Radhyaksa juga mengatakan,”ini hampir sama dengan makanan yang baik dan bergizi lainnya. Mulailah dengan bayam dan kangkung disertai campuran sayuran yang memiliki warna-warni diatasnya. Nutrisi lutein dan zeaxanthin yang ditemukan dalam sayuran berdaun hijau telah terbukti membantu mengurangi timbulnya penyakit mata”.

  1. Beristirahat secukupnya’

Atur waktu istirahat yang cukup supaya mata dapat memiliki sedikit waktu untuk melemaskan ketegangan yang dialami akibat terlalu lama menatap layar.

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: ANTARA NEWS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x